Persebaya Menjadi Penentu Juara Liga 1 Musim Ini, Hadapi Persib juga Bali United
Reporter:
Usep Saeffulloh|
Sabtu 19-03-2022,12:00 WIB
Radartasik.com, Persebaya akan memiliki peran besar bagi siapa juara Liga 1 2021/2022, karena Bajul Ijo akan menghadapi Persib dan Bali United, dua tim yang memiliki peluang merebut juara Liga 1 musim ini.
Persebaya akan menjamu
Persib terlebih dahulu di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (19/3) malam. Enam hari berselang, giliran
Bali United yang akan meladeni mereka di Stadion I Gusti Ngurah Rai.
Dengan tiga pertandingan tersisa, pertarungan terpenting
Persib musim ini bakal datang saat menghadapi
Persebaya. Klub berjuluk Maung Bandung itu membutuhkan kemenangan untuk tetap menjaga asa juara.
Saat ini, mereka hanya berjarak tiga poin dari
Bali United yang menguasai puncak klasemen dengan raihan 69 angka. Jika
Persib kalah dari
Persebaya,
Bali United bahkan bisa menggelar pesta lebih cepat jika mampu menang atas Madura United.
Bali United memiliki keunggulan head to head atas
Persib. Di pertemuan pertama, mereka memang bermain imbang 2-2. Tetapi di putaran kedua lalu,
Bali United berhasil mengunci kemenangan tipis berkat gol tunggal Stefano Lilipaly.
Jika
Persebaya kalah atas
Persib dan menang atas
Bali United sepekan setelahnya, persaingan juara bisa berlangsung sampai laga terakhir. Jika skenario itu terjadi, pertarungan pekan terakhir bakal melibatkan lebih banyak tim.
Pada laga penentuan nanti,
Persib masih harus berhadapan dengan tim papan bawah, Barito Putera. Posisi klub berjulukan Laskar Antasari itu masih belum aman karena hanya berjarak dua poin dari Persipura Jayapura yang berada di zona merah.
Jika skenario ini yang terjadi, laga penentuan nanti bakal berlangsung seru. Tak hanya menghadirkan momen bahagia sang juara. Tim terakhir yang bakal terdegradasi ke kasta kedua, akan ditentukan pada laga terakhir ini.
Pelatih
Persebaya Aji Santoso memberikan target poin penuh bagi tim. Dia mengakui persiapan tim berjalan dengan baik. Dengan waktu hampir satu pekan,
Persebaya bisa mematangkan persiapan untuk bisa kembali mengalahkan
Persib seperti putaran pertama lalu.
“Hampir semua pemain bisa hadir, bisa ikut latihan. Mudah-mudahan pertandingan melawan
Persib ini semua pemain bisa tampil maksimal dan kembali mengambil poin penuh dari
Persib Bandung,” kata Aji dalam konferensi pers jelang laga, Jumat (18/3/2022).
Aji mengakui tidak mempermasalahkan kekuatan
Persib yang kini dihuni oleh mantan pemain
Persebaya, David Da Silva. Bahkan mantan pelatih Persela Lamongan ini tidak sabar untuk bertemu dengan mantan pemainnya ini.
“Justru saya lebih senang jika besok tim lawan bermain dengan full team. Artinya, pertandingan nanti bisa berjalan dengan seru. Pemain kami juga full team, meski tidak ada Marselino dan Ricky Kambuaya,” kata Aji.
Pada putaran pertama lalu,
Persebaya berhasil menaklukkan
Persib dengan skor akhir 3-0. Meski kedua tim melakukan perombakan pada putaran kedua ini, Aji tetap optimistis timnya bisa kembali meraih hasil maksimal.
“Saya melihat pertandingan besok melawan
Persib mudah-mudahan berjalan seru. Bagi kami tidak masalah David main atau tidak, itu urusan lawan bukan urusan kami. Yang jelas kami sudah siap menghadapi
Persib,” tegas Aji.
Bagi Aji,
Persib menjadi tim kuat dan bersaing ketat untuk mendapatkan gelar juara. Sebagai tim yang produktif dalam mencetak gol, melawan tim dengan kebobolan paling sedikit tentu menjadi tantangan menarik bagi
Persebaya.
“Seperti di putaran pertama kami menaklukkan
Persib, memang kemenangan itu bukan patokan untuk pertemuan nanti. Tapi paling tidak anak-anak menghadapi
Persib tidak gentar, percaya diri, dan bisa kembali mengalahkan
Persib,” jelas Aji.
Saat ini
Persebaya berada di urutan ketiga klasemen sementara dengan 59 poin. Sementara
Persib berada di urutan kedua dengan perbedaan mencolok, tujuh poin. Namun di sisa tiga laga ini, peluang
Persebaya untuk merebut posisi runner-up masih terbuka lebar meski peluang juara sudah tertutup.
Sementara
Persib datang dengan modal tidak terkalahkan dalam sembilan laga terakhir pasca takluk dari Bhayangkara FC. Maung Bandung tampil luar biasa dalam kurun waktu itu.
(rs/sam/pps/rak)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: