Motor Listrik Membuat Ojol Lebih Hemat Rp 600 Ribu Per Bulan, Berikut Ini Cara Ngecas Baterainya
Reporter:
Usep Saeffulloh|
Sabtu 05-03-2022,18:00 WIB
Radartasik.com, Ekosistem kendaraan listrik di Indonesia terus digenjot. Salah satu langkahnya yaitu pemerintah menyediakan dan membangun Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU).
SPBKLU sendiri di Indonesia terus dikembangkan oleh
BUMN, salah satunya yakni Pertamina.
Lalu, apakah penggunaan
kendaraan listrik benar-benar lebih hemat ketimbang penggunaan kendaraan berbahan bakar bensin?
Kesempatan itu diabadikan dalam video yang diunggah dalam akun Instagram resminya @erickthohir. Dalam video itu seorang driver
Ojol menjelaskan berbagai manfaat menggunakan
motor listrik, termasuk tutorial ngecas baterai di
SPBKLU.
Menurut driver
ojol tersebut, selain hemat, proses pergantian baterai dan mengecas baterai motor listriknya pun dinilai sangat mudah.
"Seorang
Ojol menjelaskan bagaimana cara penukaran baterai untuk
motor listrik. Yang paling menarik, ia bisa menghemat pengeluarannya 500 hingga 600 ribu per-bulan!," tulis Erick dalam kolom caption, dikutip FIn.co.id pada Sabtu 5 Maret 2022.
Dalam video itu juga, dijelaskan tentang tutorial mengisi ulang atau (charging) baterai
motor listrik di
SPBKLU.
Berikut caranya:
Pertama, ambil baterai dari motor.
Kedua, scan barcode untuk charge.
Ketiga, charge baterai di
SPBKLU.
Keempat, masukan baterai yang sudah penuh. (fin)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: