Gerindra Ingin Rebut Kursi Wali Kota

Gerindra Ingin Rebut Kursi Wali Kota

radartasik.com, TASIK — Setelah sukses dengan meraih 10 kursi di Pileg 2019 Kota Tasikmalaya. DPD Gerindra Jawa Barat menargetkan para kadernya di Kota Resik mengatrol raihan kursi 100 persen di Pileg 2024 mendatang.


Selain itu, di Pilkada tahun yang sama partai berlambang burung garuda itu wajib mengusung kadernya untuk mencalonkan diri sebagai Wali Kota Tasikmalaya.

Arahan tersebut pun, diamini para pengurus saat melakukan potong tumpeng Harlah (Hari Lahir) Partai Gerindra ke-14, Minggu (06/02/22). Mereka sudah mengambil ancang-ancang untuk merebut simpati publik lebih banyak lagi, dengan kerja politik yang dimulai sejak tahun ini.

“Sesuai arahan DPD Partai Gerindra Jawa Barat, kita di pesta demokrasi 2024 ditargetkan meraih 20 kursi di DPRD Kota Tasikmalaya,” ujar Ketua DPC Partai Gerindra Kota Tasikmalaya, H Nandang Suryana di sela harlah di sekretariatnya.

Menurutnya, target tersebut terbilang realistis dan tidak muluk-muluk melihat 100 persen kenaikan dari Pileg 2019, dimana parpolnya sudah meraih 10 kursi. Ia berkesimpulan sejak 2009 partai besutan Prabowo Subianto itu di Kota Tasikmalaya terus mengalami peningkatan, dari 1 anggota dewan menjadi 4 orang dan terakhir 10 orang, sehingga kontan merebut kursi pimpinan DPRD.

“Target itu realistis. Karena itu 100 persen kenaikan dari Pileg 2019, di mana kami meraih 10 kursi. Insya Allah kami akan mencapai target itu dengan ihtiar politik dari sekarang,” tegasnya.

Ketua Panitia Harlah, Gilman Mawardi menuturkan hal serupa, dimana sepak terjang Gerindra di Kota Tasikmalaya grafiknya dalam setiap pesta politik menunjukkan peningkatan.

Pada Pileg 2009 meraih 1 kursi, lalu di Pileg 2014 meraih 4 kursi dan di Pileg 2019 meraih 10 kursi. Maka target 20 kursi di Pileg 2024 sangat realistis dan bukan hal yang mustahil.

“Kita sebagai pejuang partai siap melaksanakan dan meraih itu. Juga target utama kita di 2024 adalah merebut kursi Wali Kota Tasikmalaya. Itu sesuai dengan tema harlah kali ini, supaya bisa membangun lebih baik lagi, maka letnan harun mesti dikuasai,” kata Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Tasikmalaya itu.

Dewan Penasihat (Wanhat) DPC Partai Gerindra Kota Tasikmalaya, Dadang Sunarya menandaskan, target dalam momen Harlah ini selain bersyukur juga dijadikan momentum untuk terus menambah kualitas. “Terlihat jelas kualitas kader-kader kita terus meningkat, semakin memahami politik dan lebih meningkatkan SDM dari para caleg untuk bagaimana nanti bermanfaat bagi masyarakat,” harap dia. (igi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: