ALHAMDULILLAH.. Kasus Covid-19 di Kota Banjar Melandai
Reporter:
agustiana|
Rabu 21-07-2021,19:48 WIB
radartasik.com, BANJAR - Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Banjar mulai melandai alias menurun.
Hal itu berdasarkan data sebaran resiko Covid-19 di Kota Banjar, Rabu (21/07/21).
Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Kota Banjar H Agus Nugraha mengatakan, angka kasus positif Covid-19 di Kota Banjar saat ini mulai menurun dibandingkan dari sebelumnya.
"Alhamdulillah hari ini mulai melandai. Hari ini ada 22 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19, sebelumnya (Selasa) 73 orang," kata dia kepada radartasik.com.
Dia menjelaskan, hingga saat ini total warga Kota Banjar yang terpapar Covid-19 sudah mencapai 3.903 orang. Hampir mendekati angka 4 ribu.
Selain itu, kasus aktif saat ini pun juga mulai menurun, di angka 451 orang dimana sebelumnya 600-an.
"Jika dilihat angka kesembuhan juga mulai meningkat dibandingkan dari sebelum-sebelumnya," tegasnya.
Lanjut dia, berbeda dengan angka kematian akibat terpapar Covid-19 ada kenaikan. Hingga kini total sudah mencapai 100 orang.
Maka dari itu, pihaknya terus berusaha mengajak dan menggerakkan masyarakat agar taat dan patuh Prokes. Supaya terhindar dari paparan virus corona.
(anto sugiarto/radartasik.com)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: