Malam-Malam Ayah Pengeloa Cafe yang Dipenjara Datangi Lapas Tasik, Ini Alasannya..
Reporter:
agustiana|
Jumat 16-07-2021,06:02 WIB
radartasik.com, KOTA TASIK - Agus Suparman (56), Ayah Pengelola kedai kopi Look Up di Jalan Riung Asih, Tuguraja, Cihideung, Kota Tasik, Asep Lutfi Suparman (23), mendadak datang lagi ke Lapas Kelas IIB Tasikmalaya, Kamis (15/07/21) malam.
Dia datang didampingi anaknya, adik Asep, Adi Tria Suparman (21).
Keluarga Asep tiba di Lapas pukul 22.35 WIB mengendarai sepeda motor.
Usai memarkirkan motornya, mereka langsung menggedor pintu gerbang masuk Lapas.
Saat tiba, mereka ditemui penjaga dan sipir Lapas lalu berdialog.
Mereka ingin memastikan apakah benar Asep ditahan di sel yang sama dengan narapidana umum lainnya.
Karena, Asep menjalani hukum Tipiring PPKM Darurat.
Setelah berdialog, akhirnya adik Asep diizinkan masuk ke dalam Lapas dan melihat langsung kondisi kakaknya.
Diakui dia, rambut kakaknya memang dipotong gundul.
"Rambutnya masih ada sedikit. Tak gundul plontos. Seperti cepak saja. Lalu ditahannya terpisah tak disatukan. Kakak saya sendirian ditahan di ruangan depan di dalam Lapas sendirian," ujar Adi didampingi ayahnya kepada radartasik.com.
"Yang saya lihat tadi dengan mata kepala sendiri di dalam di tempatkan di ruangan depan sebelah kiri. Sendirian. Kata dia tak apa-apa. Tak usah cemas dan khawatir ke bapak dan ibu," sambungnya.
Ayah Asep, Agus Suparman menuturkan, usai melihat tayangan video dari Adi yang melihat kondisi Asep dan lokasi ruangan tahanan yang ditempatnya, dia mengaku tenang.
"Alhamdulillah ternyata anak saya di Lapas tak disatukan dengan tahanan lain saat ditahan. Kalau rambutnya memang dibotakinnya kaya yang diospek gitu. Ya tak apa-apa," tuturnya.
Sebelumnya, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Tasikmalaya, Davi Bartian mengakui, pihaknya telah menerima Asep Lutfi Suparman (23), seorang terpidana dengan kurungan 3 hari sesuai vonis sidang tindak pidana ringan (Tipiring) dari Kejaksaan Negeri Kota Tasikmalaya pada Kamis (15/7/2021) siang.
Terpidana ini selama menjalani masa tahanan di Lapasnya akan dikurung satu sel dengan narapidana lainnya dan sesuai aturan bagi warga binaan lainnya.
(rezza rizaldi/radartasik.com)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: