RADARTASIK.COM - Daftar Istilah di bulan Ramadan menjadi pintu masuk menarik untuk memahami makna ibadah dan tradisi yang terus hidup dalam keseharian umat Islam saat menyambut bulan penuh berkah ini.
Setiap kali Ramadantiba, banyak istilah berbahasa Arab yang otomatis digunakan dalam percakapan sehari-hari, mulai dari urusan ibadah hingga aktivitas sosial.
Menariknya, tidak sedikit umat Muslim yang terbiasa mengucapkan istilah-istilah tersebut tanpa benar-benar mengetahui arti, asal kata, dan makna filosofis di baliknya.
Melalui pembahasan ini, pembaca diajak untuk mengenal istilah-istilah di bulan Ramadan secara lebih utuh agar praktik ibadah tidak hanya bersifat rutinitas, tetapi juga bernilai pemahaman.
BACA JUGA:Enam Adab Puasa yang Sering Terlewat, Panduan Praktis Ramadan agar Ibadah Lebih Bernilai
Istilah-istilah di bulan Ramadan yang populer sejatinya bukan sekadar kosa kata, melainkan representasi nilai spiritual, sejarah, dan ajaran Islam yang kaya makna.
Berikut ini adalah istilah yang sering digunakan di bulan Ramadan beserta penjelasan singkatnya agar lebih mudah dipahami dan diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.
1. Ramadan merupakan nama bulan kesembilan dalam kalender Hijriah yang berasal dari kata ramidha yang bermakna panas membakar, sebagai metafora bahwa amal saleh di bulan ini menghapus dosa-dosa manusia.
2. Ramadan Karim adalah ungkapan yang berarti Ramadan yang mulia, digunakan untuk menegaskan keistimewaan bulan ini dibandingkan bulan lainnya dalam kalender Islam.
BACA JUGA:Lima Ide Bisnis Paling Menjanjikan Saat Ramadan yang Bakal Raup Cuan Besar
3. Shaum adalah istilah Arab yang berarti menahan diri, yang secara syariat dimaknai sebagai menahan makan, minum, dan hubungan suami istri dari terbit fajar hingga terbenam matahari.
Puasa atau shaum merupakan rukun Islam keempat yang wajib ditunaikan oleh setiap Muslim yang baligh dan berakal selama bulan Ramadan
5. Sahur merujuk pada waktu akhir malam menjelang subuh yang dianjurkan untuk makan dan minum sebagai bekal menjalankan puasa seharian.
Sahur juga termasuk sunnah dalam melaksanakan ibadah shaum karena mengandung keberkahan dan membantu menjaga kekuatan fisik selama berpuasa.
BACA JUGA:Cara Menjaga Tubuh Tetap Prima Menjelang Ramadan 2026