TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Ratusan siswa kelas 5 Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Tasikmalaya antusias mengikuti Lomba Bintang Pelajar 2024 yang digelar di Gedung Islamic Center Kabupaten Tasikmalaya, Kecamatan Singaparna, Senin 9 Desember 2024.
Direktur Radar Tasikmalaya Group, Dadan Alisundana, menyampaikan bahwa ajang ini menjadi kali kedua diselenggarakan di tingkat Kabupaten Tasikmalaya.
"Alhamdulillah, tahun ini Lomba Bintang Pelajar bisa kembali dilaksanakan," ujar Dadan dalam sambutannya.
Ia menegaskan, Radar Tasikmalaya Group memiliki perhatian besar terhadap upaya mencetak generasi yang cerdas dan berakhlak mulia melalui kompetisi ini.
Pimpinan Radar Tasikmalaya Group bersama para peserta Lomba Bintang Pelajar dan perwakilan Pemkab Tasikmalaya. ujang nandar / radartasik.com--
"Bintang Pelajar ini adalah salah satu cara kami mendukung terciptanya generasi emas Indonesia pada 2045," ungkapnya.
Dadan optimistis bahwa melalui kegiatan ini akan lahir siswa-siswi yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga berkarakter kuat.
"Insyallah, dari ajang ini akan tumbuh anak-anak hebat yang mampu membawa Indonesia menjadi negara lebih maju," terangnya.
Ia juga berharap para peserta dapat terus mengembangkan kemampuan mereka dan bersaing di masa depan.
BACA JUGA:Marco Parolo Puji Pertahanan Lazio Usai Kalahkan Napoli: Mereka Berhasil Mematikan Lukaku
"Saya yakin, anak-anak di sini punya potensi besar untuk sukses di masa yang akan datang," harapnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Sekolah Dasar (SD) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tasikmalaya, Ahmad Solihin, turut memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.
"Ini adalah kegiatan yang sangat baik dalam mendukung pengembangan potensi siswa SD," tutur Ahmad.
Ia meyakini bahwa lomba ini dapat meningkatkan kualitas pengetahuan dan motivasi belajar anak-anak.