Perempuan Prima Berkah Dikukuhkan, Fokus Utama Penanganan Stunting di Kota Tasikmalaya

Sabtu 14-09-2024,09:00 WIB
Reporter : Rezza Rizaldi
Editor : Rezza Rizaldi

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Ketua DPD Gerindra Jabar H Amir Mahpud sekaligus pemilik pool bus Primajasa dan aktivis sosial di Kota Tasikmalaya, secara resmi mengukuhkan Tim Perempuan Prima Berkah (PPB) pada Sabtu 14 September 2024) di sebuah hotel di Jalan Yudanegara. 

Pengukuhan ini merupakan bentuk penghormatan Amir kepada ibu dan istrinya, serta kaum perempuan yang dianggap memiliki pengaruh besar terhadap keberhasilan seorang suami.

Amir Mahpud percaya bahwa melalui PPB, yang anggotanya terdiri dari perempuan-perempuan tangguh, akan lahir keberkahan yang membawa manfaat bagi banyak pihak. 

Salah satu anggota PPB adalah dr Elvira Kamarrow, istri Viman Alfarizi, Calon Wali Kota Tasikmalaya, yang juga seorang dokter. 

BACA JUGA:Tidak Hanya IQ,Ketekunan Menjadi Salah Satu Soft Skill Dalam Kesuksesan Anak

Selain itu, ada Hj Rani Permata, mantan istri Wakil Bupati yang pernah menerima penghargaan Satya Lencana Sosial dari Presiden RI.

Hj Rani kini mendukung penuh suaminya, Diky Chandra, yang mencalonkan diri sebagai Wakil Wali Kota Tasikmalaya.

Yang menarik, Ketua PPB adalah Hj Tine Yuniati, istri H Amir Mahpud. Hj Tine selama ini aktif dalam kegiatan sosial melalui Primajasa Foundation. 

Dalam sambutannya, ia menegaskan bahwa pengukuhan ini merupakan panggilan hati yang didorong oleh permintaan keluarga dan kerabat. 

BACA JUGA:Penipuan Rekening lewat NFC, Waspadai Modus Terbaru dengan Malware NGate

Fokus awal PPB, menurut Hj Tine, adalah membantu mengatasi masalah stunting di Tasikmalaya, kota kelahirannya.

"Alhamdulillah, berkat kehendak Allah, saya bisa menjalankan berbagai kegiatan sosial," ujar Hj Tine.

"Hari ini, atas permintaan keluarga, teman, dan suami, saya bersedia menjadi Ketua PPB. Semoga Allah memudahkan langkah kami, terutama dalam menangani stunting di Tasikmalaya," sambungnya.

Hj Tine juga menambahkan bahwa selain menjadi tim yang berfokus pada penanganan stunting, PPB juga mendukung penuh perjuangan Viman dan Diky dalam Pilkada Tasikmalaya. 

BACA JUGA:Tips Mengatasi Masalah Wifi Tersambung Tidak Ada Internet

Kategori :