TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) telah menyerahkan Surat Keputusan (SK) pencalonan kepada pasangan Ade Sugianto dan Iip Miftahul Paoz untuk Pilkada 2024 Kabupaten Tasikmalaya.
Ketua DPC PKB Kabupaten Tasikmalaya, Ami Fahmi, mengonfirmasi bahwa SK untuk Iip Miftahul Paoz telah diterima beberapa waktu lalu, sementara SK untuk Ade Sugianto diserahkan hari ini, Minggu 18 Agustus 2024, di Jakarta.
Dengan diterbitkannya SK tersebut, PKB secara resmi mendukung pasangan Ade Sugianto-Iip Miftahul Paoz di Pilkada 2024 Kabupaten Tasikmalaya.
"Kami sekarang menunggu SK dari empat partai lain yang telah berkoalisi di tingkat daerah," ujar Ami.
BACA JUGA:Ade Sugianto dan Iip Miftahul Paoz Dapat SK PKB untuk Tarung di Pilkada 2024 Kabupaten Tasikmalaya
Empat partai yang dimaksud adalah PDIP, PKB, NasDem, dan Golkar. Koalisi ini berpotensi menciptakan kekuatan besar di Pilkada mendatang.
Jika keempat partai ini bergabung dalam mendukung pasangan tersebut, mereka akan memiliki kekuatan signifikan dengan total 25 kursi di DPRD Kabupaten Tasikmalaya, setara dengan 50 persen.
Diberitakan sebelumnya, Pasangan Bacalkada Ade Sugianto dan Iip Miftahul Paoz resmi menerima Surat Keputusan (SK) B1 KWK untuk Pilkada Kabupaten Tasikmalaya dari DPP PKB pada Minggu, 18 Agustus 2024.
Kabar ini terungkap dalam akun media sosial DPP PKB dan DPC PKB Kabupaten Tasikmalaya.
BACA JUGA:TONTON Live Streaming Persija vs Persita Malam Ini 19.00 WIB, Macan Kemayoran Punya Catatan Buruk
SK tersebut mengesahkan pasangan Ade Sugianto dengan Iip Miftahul Paoz untuk maju berpasangan dalam Pilkada 2024 Kabupaten Tasikmalaya.
Penyerahan SK ini dilakukan langsung oleh Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar, di kantor pusat PKB, dengan disaksikan oleh Ketua DPW Jawa Barat Syaiful Huda dan Ketua DPC PKB Tasikmalaya Ami Fahmi.
Dengan diterimanya SK ini, pasangan Ade Sugianto dan Iip Miftahul Paoz dipastikan maju bersama dalam Pilkada Kabupaten Tasikmalaya.
Saat ini, mereka hanya tinggal menunggu SK dari DPP PDI Perjuangan, yang menurut informasi akan diserahkan dalam tiga hari ke depan.
BACA JUGA:Patroli Gabungan di Kota Tasikmalaya, Amankan Tujuh Remaja Terlibat Pesta Miras dan Diduga Narkoba