Persib Gagal Melaju Semifinal Piala Presiden 2024, Bobotoh Minta Bojan Hodak Segera Evaluasi Jelang Liga 1

Jumat 26-07-2024,06:00 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Ruslan

BANDUNG, RADARTASIK.COM - Persib gagal melaju semifinal Piala Presiden 2024 setelah takluk dari Persis Solo dengan skor 1-0 di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis 25 Juli 2024 malam.

Hasil yang diraih pada laga penutup Grup A Piala Presiden 2024 tentunya mengecewakan bagi Persib maupun Bobotoh.

Apalagi, pergelaran turnamen pramusim Piala Presiden 2024 salah satu venue pertandingannya digelar di kandang Maung Bandung.

Namun, Ciro Alves dan kawan-kawan hanya mencatatkan satu kali kemenangan dan dua menelan kekalahan. Tim hanya mampu mengumpulkan tiga poin dari tiga pertandingan.

BACA JUGA:Persis Solo Kalahkan Persib 1-0, Laskar Sambernyawa Melaju ke Semifinal Piala Presiden 2024 Bersama Borneo FC

Tak sedikit hasil yang diraih ini membuat para Bobotoh kecewa. Di media sosial Instagram misalnya, pendukung meminta kepada tim untuk segera evaluasi sebelum kompetisi Liga 1 dan AFC Champions League 2 bergulir.

Bobotoh meminta kepada pelatih Persib Bojan Hodak untuk merespon hasil turnamen pramusim sebelum kompetisi resmi bergulir.

Selain itu, Bobotoh online juga meminta seluruh pemain untuk berbenah dan meningkatkan performa apalagi tim akan bertarung di tingkat Asia.

Kritik yang ditulis Bobotoh ini sebagai reaksi atas hasil yang diperoleh pada saat melawan Persis Solo tadi malam. Berikut ini berbagai komentar dari pendukung yang ditulis di kolom akun IG Persib:

BACA JUGA:LIVE Piala Presiden 2024, Persib Tertinggal 0-1 dari Persis Solo, Ramadhan Sananta Pecah Telur

''Hanya pramusim ga ada target apapun di turnamen ini, jadi ga usah pada hujat pemain. Intinya para pemain harus belajar dari kesalahan, diperbaiki performa persiapan Liga 1 nanti, semangat Sib tetap cinta,'' tulis pendukung.

''Segini terima kasih Sib, jadi sekarang tahukan kekurangannya di mana? Ayo segera bangkit maung,'' tulis Hakim.

''Fokus Asia dan fokus Liga aja Sib, semangat,'' tulis Kamila.

''Pemain asingnya kurang banget, Tryonne ga keliatan sama sekali,'' kata Bobotoh.

BACA JUGA:TERBARU Live Streaming Persib vs Persis Solo Kick Off 19.30 WIB Perebutan Tiket Semifinal Piala Presiden 2024

Kategori :