Piala Presiden 2024: Persib vs Persis Solo Jadi Laga Penentuan, Bojan Hodak Janjikan Penampilan Maksimal

Kamis 25-07-2024,09:00 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Ruslan

BANDUNG, RADARTASIK.COM - Laga pamungkas Grup A Piala Presiden 2024 mempertemukan Persib vs Persis Solo di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis 25 Juli 2024 kick off 19.30 WIB.

Pelatih Persib Bojan Hodak menyampaikan laga melawan Persis Solo harus dimenangkan. Sebab, kemenangan di laga terakhir itu dapat mengantarkan tim melaju ke babak semifinal Piala Presiden 2024 bersama Borneo FC.

Sementara itu, jika Persib menelan kekalahan dari Persis Solo, maka tiket menuju semifinal berpotensi gagal didapatkan.

Bojan Hodak meminta kepada anak asuhnya untuk memenangkan pertandingan. Dia berjanji untuk menampilkan performa maksimal demi tiket semifinal Piala Presiden 2024.

BACA JUGA:Akibat Persija Bermain Imbang 2-2 dengan Arema FC, Bali United Gagal ke Semifinal Piala Presiden 2024

BACA JUGA:Ini Pengakuan Adam Alis Setelah Gabung Persib, Liga 1 2024-2025 dan AFC Champions League 2 Jadi Tantangannya

Sebagai informasi, tim pertama dari Grup A yang melaju ke babak semifinal adalah Borneo FC. Sementara itu, Persib Bandung, Persis Solo, dan PSM Makassar ketiganya tengah berebut satu tiket menuju semifinal.

Saat ini, Maung Bandung sudah mengoleksi tiga poin, sedangkan Persis Solo dan PSM Makassar keduanya mengoleksi satu poin.

Untuk Borneo FC dan PSM Makassar, keduanya akan bertarung pada Kamis 25 Juli 2024 kick off 15.30 WIB.

Hasil yang diraih pada pertandingan Borneo FC melawan PSM Makassar dapat berpengaruh pada laga nanti malam yang mempertemukan Persib kontra Persis.

BACA JUGA:Bali United Kembali Tumbang di Piala Presiden 2024, Kali Ini Dipermalukan Madura United

BACA JUGA:TMMD ke-121 Resmi Dibuka di Desa Pangliaran Kecamatan Pancatengah Kabupaten Tasikmalaya

Oleh karena itu, Bojan tak ingin timnya tergelincir di laga terakhir Grup A Piala Presiden. Ciro Alves dari kawan-kawan harus berjibaku dengan tim kebanggaan warga Solo yang juga sama-sama ingin mendapat tiket semifinal.

Meski menargetkan kemenangan, tujuan Bojan pada turnamen Piala Presiden adalah untuk mempersiapkan tim jelang Liga 1 2024-2025 dimulai.

Pelatih asal Kroasia itu meminta pemain bertarung dengan keras namun tetap berhati-hati untuk menghindari risiko cedera.

Kategori :