Besok Dirilis Vivo X100 Ultra, Vivo X100s Pro dan Vivo X100s

Minggu 12-05-2024,16:32 WIB
Reporter : Ruslan
Editor : Ruslan

RADARTASIK.COM – Perusahaan elektronik China akan meluncurkan Vivo X100 Ultra, Vivo X100s Pro dan Vivo X100s, Senin 13 Mei 2024 Pukul 19.00 waktu setempat.

Dikutip dari shopact.vivo.com, Vivo X100 Ultra akan dibekali chipset Qualcomm SM8650-AB Snapdragon 8 Gen 3 dengan pemerosesan 4nm.

Sedangkan Vivo X100s Pro dan Vivo X100s yang membawa spek lebih rendah dari versi ultra akan ditenagai MediaTek 9300+ 5G.

Dikabarkan tiga HP Vivo terbaru 2024 ini akan ditawarkan dalam variasi pilihan RAM mulai 12GB hingga 16GB dengan storage 125 hingga 1TB.

BACA JUGA: Forum Majelis Taklim Punya Andil Penting Membangun Kota Tasikmalaya, ini Perannya

BACA JUGA: Badruzzaman Blusukan di Car Free Day Cilembang Kota Tasikmalaya, ini Tujuannya

Vivo X100 Ultra akan hadir dengan spesifikasi layar LTPO AMOLED, 1B colors, 120Hz, 3000 nits (peak). Ukuran 6.78 inci. Resolusi 1260 x 2800 pixels. Rasio tubuh ke layar 20:9. Kepadatan ~453 ppi. Didukung sertifikat IP68 untuk ketahanan debu dan air.

Dalam urusan kamera, Vivo X100 Ultra akan dibekali kamera utama 50MP plus OIS, periscope telefoto 200MP plus OIS dan optical zoom, lensa ultrawide 50MP serta kamera depan 50MP.

Vivo X100 Ultra didukung sensor sidik jari di bawah layar, akselerometer, gyro, proximity, kompas dan spektrum warna.

Baterai HP Vivo terbaru 2024 ini lumayan besar yakni 5500mAh. Didukung dengan pengisian daya memakai kabel 80W dan nirkabel 30W.

BACA JUGA: Petugas Gabungan Kota Banjar Amankan Puluhan Botol Miras di Sebuah Bangunan Warung

BACA JUGA: Calon Jemaah Haji Asal Kabupaten Tasikmalaya Mulai Diberangkatkan Besok Senin, ini Rincian Jadwalnya

Berapa harga Vivo X100 Ultra? Dikutip dari GSM Arena, harga Vivo model terbaru 2024 tersebut telah bocor di China. Misalnya, model ultra dengan RAM 12GB dan penyimpanan 256GB ditawarkan mulai dari CNY 6.699 Yuan atau Rp 15,1 jutaan.

Sedangkan model ultra dengan RAM 16GB dan penyimpanan 512GB diduga akan berharga CNY 7.499 atau Rp 16,9 juta. 

Sementara model teratas dengan RAM 16GB dan penyimpanan 1TB akan dibanderol CNY 8.499 atau Rp 19,2 juta.

Kategori :