Kemenpora Buka Pendaftaran Indonesian Dream PPAN dan PPAP 2024, Simak Programnya Pemuda Tasikmalaya Yuk Daftar
JAKARTA, RADARTASIK.COM - Kabar gembira bagi pemuda yang ingin merasakan belajar di luar kota dan bahkan di luar negeri. Sebab, Kemenpora buka pendaftaran Indonesian Dream PPAN dan PPAP 2024.
Bagi kamu yang tertarik untuk mengikuti pendaftaran Indonesian Dream PPAN dan PPAP 2024, mari ketahui program-programnya di sini.
Program PPAN 2024 Indonesian Dream
BACA JUGA: Pesan Staf Ahli Kemdikbudristek Kepada Pendaftar KIP Kuliah 2024, Pilih Program Studi Ini Katanya
Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) 2024 merupakan program yang memberikan kesempatan kepada pemuda Indonesia untuk bisa merasakan kegiatan belajar di luar negeri.
Ada tiga program pertukaran pemuda antar negara yaitu Pertukaran Pemuda Indonesia Australia (PPIA), Singapore Indonesia Youth Leaders Exchange Programme (SIYLEP), dan The Ship for Southeast Asian and Japanese Youth Program (SSEAYP).
Khusus untuk SIYLEP, pertukaran pemuda antar negara akan diikuti oleh delegasi SIYLEP 2023.
Dengan adanya program PPAN 2024 yang diselenggarakan Kemenpora ini, tentunya menjadi kesempatan emas yang tak boleh dilewatkan oleh pemuda Indonesia.
BACA JUGA: Rekrutmen CASN 2024: Kemenag 110.553 Formasi, Kemenkes 40.541 Formasi, Kemendikbud 23.200 Formasi
Dengan berpartisipasi pada PPAN 2024, maka berkesempatan untuk merasakan belajar di Australia, Singapura, dan Jepang.
Apalagi, program pertukaran pemuda antar negara tahun 2024 dirancang untuk menyambut Indonesia Emas 2045.
Bagi kamu yang tertarik untuk mengikuti program PPAN 2024 dapat melakukan pendaftaran melalui Dinas Pemuda dan Olahraga setempat sebelum tanggal 15 Mei 2024.
Program PPAP 2024 Indonesian Dream
BACA JUGA: Mendekati Lebaran 2024, 2 Rumah Warga di Salawu Tasikmalaya Terbakar, 1,5 Ton Gabah Kering Hangus