RADARTASIK.COM – Dani Carvajal memberikan ancaman kepada Vinicius bahwa ia tidak akan diizinkan masuk ke ruang ganti jika berhasil mencetak 2 gol ke Spanyol.
Pertandingan yang sangat menarik akan berlangsung di Santiago Bernabeu ketika Spanyol menjamu Brasil pada 27 Maret mendatang.
Duel ini menjadi sorotan terutama karena akan menampilkan Vinicius, striker muda Brasil yang turun ke lapangan sebagai lawan Spanyol di stadion klubnya sendiri.
Carvajal menyadari ancaman yang akan datang dari Vinicius dan dengan candaan mengatakan bahwa ia akan melarang rekannya tersebut masuk ke ruang ganti jika berhasil membobol gawang timnya dua kali.
BACA JUGA:Polisi di Tasikmalaya Gagalkan Aksi Balap Liar saat Ngabuburit Ramadhan di Jalan Pasar Hewan
“Menghentikan Vinicius tidaklah mudah. Lawan pasti akan berusaha membuatnya gugup, tetapi sekarang dia adalah lawan kami,” kata Carvajal kepada Partidazo dikutip dari Tuttomercato.
“Meskipun masih muda, dia sudah memiliki banyak pengalaman dan ingin terus berkembang, seperti yang dia ungkapkan dalam wawancara,” lanjutnya.
“Dia merupakan salah satu pemain terbaik di dunia dan menjadi teladan bagi banyak pemain muda. Saya berharap pertandingan melawan Brasil, yang menentang rasisme, dapat menjadi contoh bagi situasi saat ini,” ujarnya.
“Dalam sepak bola, kita semua mempertaruhkan banyak hal, dan saya bisa memahami mengapa lawan akan mencoba mengganggu Vini,” ucapnya.
BACA JUGA:Ini Hasil Sampel Uji Labkesda 51 Murid SD di Kota Banjar Diduga Keracunan Makanan Ringan
“Rudiger juga melakukan hal serupa terhadap lawan lain, karena dia tahu mereka mungkin akan bereaksi secara negatif,” paparnya.
“Namun, wasit hadir untuk memastikan situasi tersebut tidak terjadi,” tuturnya.
“Saya bahkan memberitahu Vini bahwa jika dia mencetak lebih dari dua gol, dia tidak akan diperkenankan masuk ke ruang ganti,” pungkasnya sambil tertawa.