Polisi di Tasikmalaya Ciduk Pemotor Misterius yang Buntuti Pengguna Mobil dan Bikin Resah Ibu-Ibu
TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Jagat maya media sosial instagram warga Kota Tasikmalaya mendadak viral dengan aksi seorang pemuda misterius yang mengendarai motor dan membuntuti sebuah mobil, Senin 20 November 2023.
Entah apa tujuannya si pemuda itu. Namun, pengemudi mobil yang ternyata seorang ibu yang ditemani anaknya menjadi resah. Karena si ibu tak mengenali siapa pemuda itu.
"Halo guys hari ini aku terkaget-kaget. Diikutin sama cowok naik motor. Aku berhenti dia berhenti. Aku maju, dia ikut maju sampai menggebrak-gebrak mobil aku, sampai mobil aku diteraiki," curhat seorang ibu yang voice note-nya viral di grup whatsapp.
BACA JUGA:HP Lipat Terbaik 2023, OPPO Find N3 Resmi Meluncur dengan Harga Rp 29.999.000
Korban pun sempat merekam aksi pemotor yang memakai helm warna hitam, baju kaos biru dan menaiki motor matic. Dalam video berdurasi 0,26 detik itu terlihat lokasi kejadian seperti di dekat Simpang Lima.
Mendapat informasi itu, Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota pun langsung bergerak. Setelah mengidentifikasi video itu, Polisi langsung mencari terduga pelaku.
Sebab, dari postingan itu ternyata banyak warganet yang curhat juga karena aksi si terduga pelaku bukan kali ini saja. Lebih dari 5 akun instagram mengaku pernah menjadi korbannya.
Kurang dari 24 jam, Polisi berhasil melakukan identifikasi terduga pelaku dan berhasil meringkusnya sekira pukul 21.00 WIB. Terduga pelaku kini sedang menjalani pemeriksaan di ruang Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota.
"Betul kami sudah berhasil mengamankan sosok pengendara yang meresahkan warga. Saat ini kami masih melakukan pemeriksaan terhadap yang bersangkutan," ujar Kasatreskrim Polres Tasikmalaya Kota, AKP Fetrizal S kepada wartawan.
Terduga pelaku adalah pria berinisial ASM (22) warga Keluran Bantarsari, Kecamatan Bungursari. Dihadapan penyidik, ASM mengakui semua perbuatannya.
"Saya sering pak tapi di sekitar Kota Tasikmalaya saja melakukannya. Saya cuman minta tolong beliin bensin pak. Ya carannya digedor mobilnya," katanya.
"Saya ikutin terus sampai dia berhenti. Saya minta uang buat beli bensin. Saya sudah 3 tahun pengangguran pak belum dapet kerjaan. Saya tak tahu pak kalau korbannya perempuan. Karena kaca mobilnya gelap tak kelihatan," sambungnya.
BACA JUGA:Mobil Keren Daihatsu Rocky dengan Mesin Turbo, Harga Rp 200 Jutaan