Laga Pekan Keenam Liga 1, Marian Mihail Minta Pemain PSS Sleman Waspada Saat Menghadapi Persija

Kamis 03-08-2023,18:41 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Suryadi

BACA JUGA:Sedang Bersinar, Bek Persib Jadi Target Klub Malaysia, Kirim Utusan Khusus untuk Segera Dapat Tandatangannya

Kemudian, PSS Sleman ditahan imbang Persis Solo di kandang sendiri dan menelan kekalahan di laga tandang saat melawan Barito Putera.

Sementara itu, dua laga terakhir PSS Sleman ditahan imbang PSIS Semarang dan RANS Nusantara FC.

Saat ini, PSS Sleman berada di peringkat ke-13 klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 6 poin.

Pekan keenam Liga 1 melawan Persija, PSS Sleman akan berusaha menampilkan permainan terbaik.

BACA JUGA:Hilang 3 Hari saat Masuk Hutan Tasikmalaya, Pencari Janur Ditemukan Meninggal di Atas Pohon Kelapa

Apalagi, tim yang akan dilawan PSS Sleman tercatat paling sedikit kebobolan di kompetisi Liga 1.

Mengutip laman LIB, Persija Jakarta baru kemasukan 3 gol dan berhasil memasukkan 6 gol di lima laga awal.

Sedangkan, PSS Sleman mencatatkan 6 kali kebobolan dan 7 kali memasukkan gol 

Selain Marian Mihail, bek PSS Sleman Thales Lira memberikan komentarnya jelang menghadapi Persija.

BACA JUGA:Korban Keracunan di Karangnunggal, Tasikmalaya Kondisinya Membaik

Thales Lira mengatakan PSS Sleman akan bekerja keras mati-matian demi mengamankan tiga poin dari Persija.

Apalagi, kata Thales Lira, PSS Sleman bermain di kandang sendiri.

Thales Lira menegaskan PSS Sleman akan berjuang mengamankan tiga poin di pekan keenam Liga 1.

"Pada laga RANS Nusantara FC, kami tidak banyak memiliki peluang sehingga meraih hasil imbang. Namun untuk laga berikutnya kami akan mengejar target kemenangan," ujarnya.

BACA JUGA:Saking Bahayanya, Striker Persib Mantan Timnas Brasil Ditandai Pelatih Bali United, Ini Profilnya

Kategori :