TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Memasuki H-2 Lebaran Idul Fitri, situasi arus mudik Jalur Gentong atau yang melintasi Jalur Selatan Jawa Barat, terpantau ramai lancar, Kamis 20 April 2023 sore.
Meski terpantau ramai lancar, volume kendaraan pemudik terus bertambah. Angkanya masih relatif sama dengan hari kemarin, berkisar 20 ribu kendaraan.
Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Sy Zainal Abidin mengatakan, pantauan selama Operasi Ketupat Lodaya 2023, volume kendaraan arus mudik di Jalur Gentong pada hari Rabu 19 April 2023 kemarin, merupakan angka tertinggi.
"Arus lalin dari pagi tadi sampai sore ini peningkatan tetap ada dibanding dengan hari-hari biasa," ujarnya di Pos Leter U Gentong.
BACA JUGA:Jelang Lebaran, Kapolres Tasikmalaya Kota Kukuhkan 837 Polisi RW Bantu Jaga Keamanan dan Ketertiban
"Namun demikian, angkanya masih sama seperti kemarin. Pantauan kami selama Operasi Ketupat Lodaya 2023, angka tertinggi itu hari kemarin," sambungnya.
Informasi yang dihimpun pihak Kepolisian Polres Tasikmalaya Kota, saat ini wilayah Nagreg dan Limbangan Garut mengalami penurunan jumlah volume kendaraan.
Meski demikian, petugas akan selalu disiagakan mengantisipasi lonjakan arus mudik yang tak terduga.
"Kita tetap selalu siaga waspada, tapi informasi yang dihimpun dari wilayah Nagreg dan Limbangan Garut, jumlah kendaraan yang melintas jauh lebih menurun," terangnya.
Pantauan di lokasi, sempat terjadi kepadatan kendaraan di wilayah turunan Gentong Bawah dari arah Bandung yang mengarah ke Tasikmalaya.
Kepadatan itu terjadi akibat banyaknya persimpangan dan banyaknya pemudik yang beristirahat di rest area.