- Jalur Utara (Brebes, Slawi, Pemalang, Batang, Kendal, Demak, Purwodadi, Klaten, Karanganyar, Boyolali Sragen, Sukoharjo, Pacitan)
- Jalur Selatan (Purbalingga, Banjarnegara, Wonosobo, Magelang, Cilacap, Kebumen, Kulonprogo, Sleman, Gunung Kidul, Bantul) - Jalur Utara - Timur (Jepara, Pati, Blora).
Nantinya, masyarakat akan mengikuti jadwal pemberangkatan mudik gratis Polri mulai dari 18 hingga 19 April 2023 pukul 08.00 WIB.
Pada pada saat pemberangkatan mudik gratis, masyarakat dapat berkumpul di titik keberangkatan di kawasan Monas, Jakarta.
Untuk lebih jelasnya berikut ini syarat pendaftaran mudik gratis Polri Presisi tahun 2023:
1. Satu lembar fotokopi Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP).
2. Satu lembar fotokopi Kartu Keluarga (KK).
Diharapkan masyarakat untuk segera mendaftar program mudik gratis yang disediakan oleh instansi pemerintah.
Hal itu bertujuan agar masyarakat mendapatkan tiket mudik gratis jauh-jauh hari.
Apalagi menurut prediksi Kementerian Perhubungan (Kemenhub), mudik Lebaran 2023 pergerakan masyarakat akan mencapai 123,8 juta jiwa.
Mudik Lebaran 2023 akan mengalami kenaikan yang signifikan dibandingkan pada tahun 2022.
Mengutip akun Instagram @kemenhub, diperkirakan sebanyak 84,73 juta jiwa akan mudik menggunakan moda transportasi berbasis jalan. Selain itu, pergerakan masyarakat dari Jabodetabek mencapai 18,3 juta.
BACA JUGA: Andrea Pirlo percaya AC Milan Mampu Menyakiti Napoli Ketika Lagu Kebangsaan Liga Champions Terdengar
Langkah pemerintah untuk mengatasi membludaknya masyarakat yang mudik yaitu dengan mengubah cuti bersama Idul Fitri 1444 H mulai 19 sampai 24 April 2023.