Kapolres Tasikmalaya Turun Langsung Atur Lalin, Jalan Berlubang Dicor Sendiri

Rabu 22-02-2023,19:08 WIB
Reporter : Ujang Nandar
Editor : Tiko Heryanto

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Kapolres Tasikmalaya turun langsung atur lalin (lalu lintas) untuk memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat.

Selain Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanto, Wakapolres dan para PJU (pejabat utama) juga ikut turun langsung mengatur lalin di Jalan Raya di Wilayah Singaparna, Rabu 22 Februari 2023. 

"Kegiatan ini bertujuan agar terciptanya Kamseltibcarlantas dan mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas," kata Kapolres Tasikmalaya.

Menurut dia, kehadiran anggota Polri di jalan diharapkan memperlancar segala aktivitas masyarakat, terutama pada jam-jam khusus. "Terutama pada jam-jam berangkat kerja dan pulang kerja," ujar Suhardi.

BACA JUGA:Kebakaran di Perum Situ Gede Tasik, Ibu dan Anak Alami Luka Bakar Diduga dari Tabung Gas yang Bocor

Selain melaksanakan pengaturan lalu lintas, pihak kepolisian juga mengimbau kepada pengguna jalan agar tetap mematuhi peraturan dan rambu-rambu lalu lintas. 

"Alhamdulillah berkat imbauan yang selama ini dilakukan, angka kecelakaan di Kabupaten Tasikmalaya menurun, kalaupun ada tidak fatal," jelas Suhardi.

Para Kapolsek dan perwira beserta anggota setiap polsek senantiasa melaksanakan pengaturan lalu lintas setiap hari. Hal ini sengaja dilakukan guna memberikan pelayanan yang optimal untuk masyarakat, khususnya pengguna jalan. 

“Diharapkan dengan kegiatan pengaturan lalu lintas ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan dan dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas,” katanya.

BACA JUGA:3 Bulan Buron Pelaku Curas Diringkus Aparat Polres Tasikmalaya di Kabupaten Subang 

Jalan Berlubang Dicor 

Sehari sebelumnya, langkah serupa dilakukan untuk kenyamanan pengendara. Kapolres Tasikmalaya turun langsung mengecek jalan rusak dan rawan longsor. Seperti di Jalan Cikesal, Kecamatan Mangunerja, jalan berlubang dicor sendiri. 

Mulanya pengecekan dilakukan guna memastikan bahwa jalur tersebut tidak membahayakan bagi pengendara. Alhasil, Kapolres menemukan jalan rusak dan berlubang terdampak longsor. 

"Kami mengecek jalan yang sering dilalui oleh masyarakat. Jalannya dirasa masih kurang baik, dan ruas jalan yang ditinjau ini merupakan daerah rawan longsor. Kami bersama tim meninjau langsung," kata Suhardi.

Menurut dia, sebagai inisiatif dilakukan pengecoran menggunakan semen agar jalan berlubang itu tidak membahayakan pengguna jalan. 

Kategori :