Viral Siswa SMPN 1 Ciawi yang Jago Dance Sport, Ini Penjelasan Tentang Dance Sport

Rabu 18-01-2023,08:15 WIB
Reporter : Tina
Editor : Tina Agustina

KOTA TASIK, RADARTASIK.COM - Viral siswa SMPN 1 Ciawi yang jago dance sport malah disebut generasi perusak, membuat banyak orang marah dan meradang.

Bahkan Agnez Mo, mencari dua anak tersebut untuk memberikan dukungan atas prestasi yang sudah diraihnya.

Sebetulnya apa itu dance sport? Ini penjelasan tentang dance sport dilansir dari akun @Kemenpora, dance sport bukan sekadar dansa biasa.

Dance sport adalah olahraga yang memadukan antara gerakan tari dengan penguasaan teknik dan stamina fisik. Sehingga mampu menyajikan satu pertunjukan yang artistik serasi dengan musik dan pengiringnya.

BACA JUGA:Update Nama-Nama Bakal Calon Komite Eksekutif PSSI, Cek Satu-Satu di Sini, Mungkin Anda Kenal

Dance sport memerlukan keterampilan fisik, ketepatan teknik, stamina yang kuat dan kekuatan mental yang baik.

Dance sport juga diakui oleh Komite Olimpiade dan memiliki organisasi induk serta kejuaraan dari mulai tingkat daerah, nasional bahkan internasional.

Ada beberapa kategori dance sport, yaitu:

1. Internasional Style Latin 

BACA JUGA:Update Nama-Nama Bakal Calon Komite Eksekutif PSSI, Cek Satu-Satu di Sini, Mungkin Anda Kenal

Samba

Cha cha cha

Rumba

Paso Doble

BACA JUGA:Berharap Pembangunan Jalan Tol Getaci Segera Terealisasi, Asep Sopari: Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi

Kategori :