RADARTASIK.COM - Tubuh sehat dan ideal menjadi salah satu goals yang diinginkan oleh sekelompok orang, yang salah satunya bisa dilakukan dengan diet.
Nah perlu anda ketahui, bahwa diet itu tidak semata-mata untuk mendapatkan tubuh ideal saja lho!
Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), diet yang sehat adalah pola makan yang dapat melindungi anda dari malnutrisi dan terhindar dari Penyakit Tidak Menular (PTM). Seperti penyakit jantung, diabetes, stroke dan kanker.
Dikutip dari akun Instagram resmi milik Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif @kemenparekraf.ri, berikut tips asupan makanan yang benar untuk orang dewasa menurut WHO:
1. Konsumsi kacang-kacangan dan biji-bijian utuh. Seperti jagung yang belum diolah, millet, oat, gandum, dan beras merah).
2. Asupan buah dan sayur sebanyak 400 gram (setara 5 porsi) per hari. Termasuk kentang, singkong, ubi dan sejenisnya.
3. Total asupan energi dari bebas gula (seperti gula alami dalam madu, sirup, sari buah), kurang dari 10 persen atau setara 50 gram individu dengan berat badan sehat yang seharinya mengkonsumsi 2.000 kalori.
4. Total asupan energi dari lemak kurang dari 30 persen (lemak tak jenuh, lemak jenuh dan lemak trans).
BACA JUGA:Hotel di Atas Mal di Tasikmalaya, One Stop Service untuk Liburan Bersama Keluarga
5. Asupan garam kurang dari 5 gram (setara dengan 1 sendok teh) per hari. Dan jenis garam harus yang beryodium.
Demikian 5 tips diet sehat menurut WHO yang patut dilakukan secara rutin dalam program diet anda.
Catat, jangan sembarang diet! Ikuti arahan yang benar agar diet anda tetap sehat dan tidak berbahaya.