Sementara itu berdasarkan informasi danj pengamatan di lokasi, hingga sore ini artis Rizky Billar masih menjalani pemeriksaan terkait dugaan kasus KDRT yang dilaporkan istrinya Lesti Kejora. Kabarnya penyidik sudah mempersiapkan 38 pertanyaan untuk Billar.
Namun yang jadi pertanyaan akankah pasca pemeriksaan hari ini Rizky Billar akan ditahan. Mengingat status dugaan KDRT yang dilaporkan Lesti telah naik ke tahap penyidikan dan kemungkinan akan ada penetapan tersangka.
Hal itu seperti sempat diuangkapkan Kadiv Humas Polda Metro Jasya Kombes Pol Endra Zulpan. Menurut Zulpan berdasarkan sederet bukti dan hasil visum Lesti Kejora yang dikantongi penyidik, perkara Billar ini pun naik ke tahap penyidikan.
BACA JUGA: Pemkab Pangandaran Uji Coba Pembelian Tiket Wisata Non Tunai, Sudah Dimulai Akhir Pekan Lalu BACA JUGA: 7 Keunggulan Wisata di Singapura yang Perlu Dicontoh Nih
Artinya, polisi menilai laporan Lesti Kejora terhadap suaminya tersebut memenuhi unsur pidana.
"Memenuhi unsur pidana artinya naik ke tahap penyidikan," tuturnya.
Mantan jubir Polda Sulsel itu menyatakan pihaknya telah mengantongi sederet bukti yang dapat memperkuat adanya dugaan KDRT, di antaranya rekaman CCTV dan hasil visum Lesti Kejora.
"Iya, kan, sudah ditingkatkan ke penyidikan," kata Kombes Zulpan saat ditemui di kantornya, Jumat 7 Oktober 2022.
BACA JUGA: Hari ke-9 Operasi Zebra Lodaya 2022 di Kota Tasik, Angka yang Fantastis 4.224 Rata-rata Pemotor Tak Pakai Helm BACA JUGA: Setelah Setahun Berdiri, Mal Pelayanan Publik Kota Tasikmalaya Akhirnya Diresmikan Wali Kota Tasikmalaya Berdasarkan bukti yang dipegang penyidik, Zulpan menyatakan tak menutup kemungkinan Rizky Billar segera ditetapkan sebagai tersangka.
"Minimal dua alat bukti untuk menentukan tersangkanya. Sekarang alat bukti sudah dikumpulkan," tuturnya.
Meski demikian, Rizky Billar masih berhak menyangkal dan memberikan pembelaan.