RADARTASIK.COM - Inter Milan akhirnya akan membuat janji dengan agen Milan Skriniar untuk membahas perpanjangan kontrak, menurut Sky Sport Italia.
Pertemuan dengan agen Skriniar terjadi karena PSG menawarkan kenaikan gaji dua kali lipat untuk sang pemain jika gabung ke paris.
Gaji Skriniar saat ini di San Siro sebesar €3,2 juta per musim, sedangkan permintaan gajinya lebih dari €4 juta per musim ditambah bonus jika bertahan di Inter Milan.
Sedangkan PSG dilaporkan menawarkannya €7,5 juta per musim ditambah tambahan €1,5 juta, yang membuat Inter harus menaikkan angka tawaran gaji agar Skriniar bertahan.
Jelas, Inter Milan tidak dapat menyamai tawaran Paris Saint-Germain, tetapi punya kesempatan untuk meyakinkan Skriniar tetap tinggal.
Milan Skriniar menjadi andalan Inzaghi di lini belakang dengan skema tiga bek tengah, tetapi kontraknya hingga Juni 2023 dan dia bisa mulai bernegosiasi dengan klub lain mulai Februari tahun depan.
Nerazzurri sejauh ini tetap tenang dengan situasi ini, mengetahui bahwa mereka sebelumnya telah menyetujui perpanjangan kontrak dengan sang perwakilan selama musim panas.
Tetapi banyak hal telah berubah setelah tawaran besar datang dari Paris Saint-Germain.
BACA JUGA:Spalletti Minta Napoli Tidak Kehilangan Fokus Setelah membantai Ajax Amsterdam 6-1
Dengan Chelsea dan Manchester City juga sekarang tertarik pada pemain internasional Slovakia, tekanan semakin meningkat untuk meningkatkan gaji itu lebih banyak lagi.
Sebelumya pada bulan Maret lalu, Milan Skriniar menegaskan ingin tetap bertahan di Inter, dia berfikir akan tinggal lebih lama dan membayangkan klub akan menawarkan kontrak baru.
“Kontrak saya habis pada tahun 2023, tapi saya pikir saya akan bertahan lebih lama. Saya membayangkan direktur klub senang dan ingin menawari saya kontrak baru,” harapnya.