Fasilitas infrastuktur yang hancur atau terdampak menimpa 4 kecamatan di Kabupaten Garut wilayah selatan ini, sebut dia, yakni jalan terputus dan 3 jembatan rusak.
“Kerugian sedang dihitung, diperkirakan tidak kurang dari 10 miliar,” sebut dia.
Kini status tanggap darurat bencana sudah diterapkan selama 7 hari ke depan.
“Kalau yang wisata Santolo, Sayang Heulang ke pantai selatan, Insya Allah aman,” jelas Helmi.
Sejauh ini, kata dia, cuaca tidak menentu bisa tiba-tiba turun hujan deras. Sehingga Helmi mengingatkan warga untuk mengencangkan kewaspadaan.
“Kalau ada peringatan (bencana dan cuaca), nanti kami diperingati oleh BMKG,” pungkasnya.