Parahnya, ada beberapa jemaah menuruti permintaan pelaku untuk menikahkan anaknya.
Namun herannya pernikahan itu dilakukan dengan cara yang ditentukan oleh WA sendiri
Nah, berdasarkan hasil penyelidikan sementara, WA memiliki tujuh istri. Enam diantaranya merupakan istri siri.
"Dari enam istri tersebut, di antaranya merupakan anak di bawah umur, " ujar Kombes Sunarto.
Lebih lanjut Kombes Sunarto mengatakan selain melakukan penyidikan terkait kasus penipuan dan penyebaran berita bohong, polisi juga mengusut atas temuan narkoba di rumah pelaku saat dilakukan penggrebekan.
BACA JUGA: Pegawai Rutan Shock Rumahnya Terbakar Diduga Korsleting Lampu Tempel
"Ditemukan juga barang bukti ganja saat mengamankan pelaku.Dan saat ini masih dilakukan pengembangan dan pendalaman," pungkas Kombes Sunarto.