TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Hari ini, Senin 5 September 2022, di Kota Tasikmalaya akan dilaksanakan berbagai kegiatan pemerintah maupun mahasiswa.
1. Pengambilan Sumpah Pengangkatan Pejabat Pratama Kota Tasikmalaya di Halaman Bale Kota pukul 09.00 WIB. Pegawai negeri sipil (PNS) yang diambil sumpah sebanyak 273 orang. Sedangkan pejabat fungsional (Japung) pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (P3K) sebanyak 712 orang.
2. Rapat Paripurna Penyampaian Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2023 Kota Tasikmalaya pukul 13.00 WIB.
BACA JUGA: Waduh, Anggota Polisi Tewas Ditembak, Pelakunya Masih Misterius
BACA JUGA: Presiden Jokowi Perintahkan Pemda Bantu Ojol, Angkutan Umum dan Nelayan Usai Harga BBM Naik
BACA JUGA: Protes Kenaikan Harga BBM, Mahasiswa dan Buruh akan Kepung Istana dan DPR, Ini Tanggapan BIN...
3. Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) akan melaksanakan unjuk rasa menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tasikmalaya pukul 13.00 WIB.
4. Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) akan unjuk rasa menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) Depo Pertamina Kota Tasikmalaya pukul 12.00 WIB.