Timur Musk [Dahlan Iskan]

Rabu 01-09-2021,19:31 WIB
Reporter : agustiana

radartasik.com - ELON MUSK harus mendengar ini. Tujuh tahun lamanya Widodo Sucipto memikirkan teknologi baru pengolahan nikel. Akhirnya berhasil.

Dengan demikian tidak akan ada lagi keraguan seperti yang pernah dikeluhkan Elon Musk: tidak mudah mendapatkan bahan baku yang cukup untuk baterai mobil listrik.

Keluhan itulah yang membuat Tesla tidak jadi membangun pabrik mobil listrik di Indonesia.

Widodo telah membalikkan keraguan orang seperti Elon Musk. Tentu Elon Musk tidak mau memperhitungkan adanya mega-pabrik nikel yang sudah berdiri di Morowali. Yang dibangun dengan gegap-gempita oleh pengusaha Tiongkok itu.

Kurang besar?

Tidak. Pabrik nikel di Morowali itu tidak menghasilkan nikel untuk bahan baku baterai lithium.

Itu beda.

Mega-pabrik di Morowali itu menghasilkan nikel untuk bahan baku stainless steel.

Tags :
Kategori :

Terkait