Ivan Gunawan Ngaku Sejak Kecil Tidak Dibiasakan Pakai Baju Lebaran

Ivan Gunawan Ngaku Sejak Kecil Tidak Dibiasakan Pakai Baju Lebaran

JAKARTA — Bulan Ramadan tanpa terasa sudah lewati pertengahan bulan. Itu artinya semakin dekat ke hari Lebaran atau Idul Fitri, yang biasanya diwarnai dengan saling bermaaf-maafan dan mengenakan baju baju baru.

Namun tidak seperti umat Islam pada umumnya, desainer Ivan Gunawan mengaku tidak punya tradisi menggunakan baju lebaran. Orang tuanya sejak kecil tidak pernah membiasakan Igun menggunakan baju lebaran.

“Saya enggak perlu baju lebaran, saya dari kecil enggak dibiasain baju lebaran. Saya tiap hari syuting pakai baju baru untuk keperluan syuting. Cuma dipakai satu kali setelah itu enggak digunakan lagi,” kata Ivan Gunawan saat ditemui di bilangan Cilandak Jakarta Selatan, Kamis (29/4/2021).

Kendati tidak memiliki kebiasaan membeli baju baru khusus lebaran, sebagai seorang desainer Ivan Gunawan menghadirkan koleksi pakaian terbaru menyambut bulan Ramadan dan lebaran. Dia mengaku sudah mempersiapkan hal trersebut dari jauh-jauh hari.

“Kalau busana hari Raya dari bulan Februari, sudah jualan Alhamdulillah,” ucap Ivan Gunawan.

Dalam kesempatan itu Igun menyatakan Ramadan tahun ini adalah Ramadan pertama dirinya kehilangan sosok ayah tercinta. Bulan Ramadan ini dia tidak terlalu merasakan kehilangan sosok almarhum karena memang tinggal di rumah terpisah. Namun di momen lebaran Ivan Gunawan kemungkinan akan sangat merasakan suasana berbeda tanpa sosok ayah di momen bahagia tersebut.

Ivan Gunawan pun memastikan dirinya akan berziarah ke makam ayahnya di hari lebaran. ”Lebaran tahun ini paling setelah salat Id di rumah mama, makan di rumah mama, paling ke kuburan papa,” kata Ivan Gunawan. (jpg/red)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: