Venue Cabor Paralayang di Pasir Gorowong Pagerageung Tasik Batal, Pindah ke..

Venue Cabor Paralayang di Pasir Gorowong Pagerageung Tasik Batal, Pindah ke..

PAGERAGEUNG - Venue Cabang Olahraga (Cabor) Paralayang pada Porprov Jabar 2022 awalnya akan diselenggarakan di Pasir Gorowong Desa Nanggewer Kecamatan Pagerageung, tapi batal dan akan dipindahkan ke Subang.


“Direncanakan akan dipindahkan, namun SK-nya belum turun. Berdasarkan hasil rapat hari Senin tanggal 12 April dengan berbagai pertimbangan dialihkan ke Subang,” ujar Ketua KONI Kabupaten Tasikmalaya Drs Saeful Hidayat melalui Wakil Ketua 1 Bidang Organisasi Maman Dali kepada Radar, Senin (18/4/2021).

Maman mengungkapkan, alasannya penyelenggaraan satu venue dalam waktu yang bersamaan antara paralayang dan gantole itu memerlukan waktu lama. Karena tergantung cuaca, baik arah angin maupun hujan.

Kemudian, kata dia, jika hujan, arah angin berbeda maka tidak bisa dilaksanakan. Jadi sementara pelaksanaan Porprov Jabar akan dilaksanakan selama dua minggu untuk seluruh cabor. Kebetulan paralayang dan gantole ada dalam satu venue, dikhawatirkan tidak bisa terlaksana.

Secara pribadi, lanjut dia, jelas menyayangkan karena belum dicoba, tapi itu terkait kebijakan di tingkat provinsi yang menentukan. “Untuk antisipasi mungkin, jadi sementara ini mengikuti dan itu merupakan hasil rapat,” kata dia.

“Faktor cuaca dan arah angin yang mempengaruhi terhadap ke dua cabor itu, tapi untuk SK pemindahan venuenya belum turun,” kata dia.

Baca juga : Hari Ini, 7 Lembaga Keagamaan di Sukarame Tasik Dipanggil Kejaksaan

Kata dia, sebetulnya sudah dibangunkan tempat landing atau take off untuk cabor paralayang dan cabor gantole di lahan seluas satu hektar di sawah milik warga. Sementara untuk venue cabang olahraga paralayang masih akan dilaksanakan di Kabupaten Tasikmalaya.

“Dulu waktu awal memang hanya dua cabor, yakni cabor paralayang dan gantole. Lalu turun lagi SK baru, bertambah cabang olahraga aeromodeling jadi ada tiga cabor. Untuk tempat pelaksanaanya di Lanud Wiriadinata Tasikmalaya,” kata dia.

Ketua Cabor Paralayang Kabupaten Tasikmalaya Mahmud Sugiri membenarkan terkait informasi pemindahan venue ke Subang. “Tapi ini belum final, karena belum ditandatangani SK pindahnya venue ke Subang,” kata dia.

Secara organisasi sangat kecewa, apalagi ini kesempatan emas untuk Kabupaten Tasikmalaya memperlihatkan bahwa ada venue untuk kegiatan.

“Mungkin Subang sudah secara siap dalam hal-hal persyaratan dan segala hal nya. Penilain mungkin sudah seobjektif mungkin,” kata dia.

Sementara itu, kata dia, kesiapan menghadapi BK Porprov Jabar selalu menjalani latihan. “Insyaallah setelah beres Idul Fitri akan optimalkan para atlet untuk persiapan lebih matang lagi. Rencana pelaksanaannya di Subang atau di Majalengka,” tuturnya. (obi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: