Mulai Hari Ini, KAI Buka Pemesanan Tiket KA Tambahan Lebaran, Ayo War Tiket Lagi

PT Kereta Api Indonesia membuka pemesanan tiket KA tambahan Lebaran mulai Minggu 23 Februari 2025 pukul 00.00 WIB.-KAI-
JAKARTA, RADARTASIK.COM – PT Kereta Api Indonesia (KAI) membuka pemesanan tiket KA tambahan Lebaran mulai Minggu 23 Februari 2025 pukul 00.00 WIB.
Masyarakat yang belum memperoleh tiket mudik Lebaran 2025 pada tanggal-tanggal favorit dapat memanfaatkan KA tambahan ini.
KAI berencana menambah 1.080 KA Lebaran yang akan dioperasikan selama 22 hari masa Angkutan Lebaran 2025.
Dengan kereta api tambahan sebanyak itu, perusahaan BUMN ini akan menambah kapasitas sebanyak 538.280 tempat duduk.
KA tambahan tersebut tersedia untuk KA jarak jauh maupun KA lokal dengan kelas komersial, termasuk KA Java Priority. KA tersebut akan beroperasi dengan rute Gambir - Yogyakarta (PP).
Kereta Api Lebaran
PT KAI menetapkan masa Angkutan Lebaran 1446 H / 2025 M selama 22 hari mulai 21 Maret hingga 11 April 2025.
Selama masa angkutan mudik dan balik Lebaran, KAI akan mengoperasionalkan 9.572 perjalanan kereta api yang terdiri dari 8.492 perjalanan KA reguler dan 1.080 perjalanan KA tambahan.
BACA JUGA: Akademisi dan Praktisi Hukum di Priangan Timur Kumpul, Ini Rekomendasi Buat DPR RI
Sedangkan ketersediaan tempat duduk sebanyak 4.568.838 tempat duduk. Jumlah itu setelah mendapat tambahan 538.280 seat dari KA tambahan.
Vice President Public Relation KAI Anne Purba menjelaskan pada Angkutan Lebaran 2025, jumlah kereta api yang beroperasi sebanyak 9.572.
Angka tersebut meningkat 8% dibandingkan Angkutan Lebaran 2024 yang mengoperasionalkan 8.836 perjalanan kereta api.
Dengan meningkatnya perjalanan kereta api, otomatis juga meningkatkan kapasitas tempat duduk yang disediakan.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: