Costacurta: Saya Sedih Melihat Milan Menderita Melawan Red Star Belgrade

Costacurta: Saya Sedih Melihat Milan Menderita Melawan Red Star Belgrade

Alessandro Costacurta--Twitter

RADAR TASIK.COM - Legenda AC Milan, Alessandro Costacurta, mengaku sedih melihat mantan timnya kesulitan saat menghadapi Red Star Belgrade di Liga Champions dini hari tadi. 

Meskipun berhasil menang 2-1, penampilan Milan dinilai mengecewakan terutama di babak kedua.

Beruntung, gol penentu kemenangan dari Tammy Abraham memastikan tiga poin penting bagi Rossoneri yang sempat goyah setelah tim tamu menyamakan kedudukan. 

Dalam komentarnya di studio Sky Sport, Costacurta menyatakan bahwa Milan sangat menderita sepanjang pertandingan.

Ia mengaku sedih melihat penampilan mantan klubnya, tetapi juga melihat kemenangan ini membuka jalan bagi Milan untuk lolos langsung ke bababk 16 besar.

"Milan memang terlalu banyak menderita, tetapi yang terpenting adalah hasil akhirnya. Walau penampilannya kurang meyakinkan, kemenangan ini adalah langkah besar," ujar Costacurta, dikutip dari Calciomercato.

"Tentu, saya sedih melihat mereka kesulitan seperti itu. Namun, dengan enam poin dari dua laga terakhir, Milan memiliki peluang untuk langsung lolos ke babak 16 besar tanpa melalui playoff," harapnya.

Sementara itu, pelatih Milan, Paulo Fonseca, menyoroti semangat juang pemain muda Francesco Camarda, yang memberikan kontribusi besar dalam kemenangan tersebut.

Dua pemain pengganti, Camarda dan Tammy Abraham disebut sebagai contoh ideal pemain yang siap berjuang habis-habisan demi klub.

Fonseca mengaku puas dengan hasil laga, tetapi tetap mengkritik performa tim yang dinilai kurang menunjukkan keinginan kuat untuk menang. 

Ia juga menyatakan masih menunggu kabar terkait cedera Ruben Loftus-Cheek dan Alvaro Morata.

Meski begitu, Fonseca tetap optimistis Milan mampu finis di delapan besar Liga Champions. 

"Kami punya peluang besar untuk menang di dua pertandingan berikutnya, asalkan tim siap mati untuk Milan. Namun, jika tampil seperti hari ini, itu akan sulit," tutupnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: