iPhone 17 Air Super Tipis dengan Fitur Canggih Terbaru dari Apple
iPhone 17 Air Super Tipis--
RADARTASIK.COM - Apple terus mengguncang pasar dengan inovasi produknya, dan kali ini rumor terbaru tentang iPhone 17 Air super tipis.
Menurut laporan terbaru, iPhone 17 Air akan jauh lebih tipis dari model sebelumnya, bahkan lebih tipis dari perkiraan awal.
Dengan ketebalan di kisaran 5 mm hingga 6 mm, iPhone 17 Air akan menjadi salah satu smartphone paling tipis di dunia.
Sebagai perbandingan, iPhone 16 memiliki ketebalan 7,8 mm, sedangkan iPhone 16 Pro sekitar 8,25 mm.
BACA JUGA:Samsung AO3s: Pilihan Smartphone Ekonomis dengan Fitur Lengkap untuk Semua Kebutuhan
Bahkan, iPad Air terbaru yang dikenal ramping memiliki ketebalan 6,1 mm, sehingga iPhone 17 Air benar-benar mengalahkan produk Apple lainnya dalam hal desain tipis.
Dengan bentuknya yang sangat ramping, banyak pengguna yang penasaran mengenai apa saja fitur canggih iPhone 17 Air.
Desain Ekstrem dengan Pengurangan Fitur
Karena desainnya yang sangat tipis, Apple harus mengambil keputusan besar dengan mengurangi beberapa fitur pada iPhone 17 Air.
Salah satunya adalah dukungan untuk kartu SIM fisik yang dihilangkan.
iPhone 17 Air hanya akan mendukung eSIM, memungkinkan Apple untuk memaksimalkan ruang internal.
Selain itu, iPhone ini hanya akan memiliki satu speaker yang juga berfungsi sebagai earpiece, karena keterbatasan ruang.
BACA JUGA:Gasperini Ingatkan Atalanta untuk Tidak Remehkan Young Boys: “Mereka Membuat Inter Milan Kesulitan”
Selain itu, iPhone 17 Air akan menggunakan modem yang dirancang khusus oleh Apple yang lebih kecil dan hemat daya daripada modem Qualcomm yang digunakan sebelumnya.
Namun, kekurangannya adalah modem ini tidak akan mendukung teknologi mmWave, sehingga kecepatan data mungkin lebih lambat dibandingkan iPhone yang menggunakan chip Qualcomm.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: