Layar yang Sudah AMOLED Xiaomi Poco X6 Pro di Bekali Chipset Mediatek Dimensity 8300 Ultra

Layar yang Sudah AMOLED Xiaomi Poco X6 Pro di Bekali Chipset Mediatek Dimensity 8300 Ultra

Xiaomi Poco X6 Pro - RADARTASIK.COM--

RADARTASIK.COM - Xiaomi kembali memperkenalkan produk terbaru mereka dalam jajaran Poco, yakni Xiaomi Poco X6 Pro.

Diperkenalkan pada tanggal 11 Januari 2024 dan dirilis ke pasaran pada tanggal 12 Januari 2024, perangkat ini menawarkan sejumlah fitur menarik yang patut untuk diperhatikan.

Dengan dimensi 160.5 x 74.3 x 8.3 mm dan bobot 186 g atau 190 g, Xiaomi Poco X6 Pro hadir dengan desain yang elegan dan nyaman digenggam.

Bagian depan perangkat dilindungi dengan Gorilla Glass 5, sementara bagian belakangnya terbuat dari plastik atau polimer silikon (eco leather).

Keberadaan fitur IP54 membuatnya tahan terhadap debu dan cipratan air.

BACA JUGA:HMD Pulse Pro Segera Hadir HP Ergonomis dan Kamera Selfie yang Jernih

Layar AMOLED 6.67 inci menawarkan pengalaman visual yang memukau dengan resolusi 1220 x 2712 piksel dan dukungan untuk 120Hz refresh rate.

Teknologi HDR10+ dan Dolby Vision meningkatkan kualitas tampilan, sementara tingkat kecerahan yang mencapai 1800 nits pada mode puncaknya memastikan kenyamanan penggunaan di bawah sinar matahari terang.

MediaTek Dimensity 8300 Ultra

Di bawah kap mesin, Xiaomi Poco X6 Pro ditenagai oleh chipset Mediatek Dimensity 8300 Ultra yang dibangun dengan teknologi 4 nm.

Prosesor octa-core yang terdiri dari inti Cortex-A715 dan Cortex-A510 menjanjikan kinerja yang tangguh dan efisien.

Didukung oleh GPU Mali G615-MC6, perangkat ini siap memenuhi kebutuhan gaming dan multitasking penggunanya.

BACA JUGA:Rilis Dua Model Pick Up 2024 Hasil Perubahan Spesifikasi Suzuki Carry Jadi Lebih Irit BBM

Bagi para penggemar fotografi, Xiaomi Poco X6 Pro menawarkan sistem kamera belakang triple yang mumpuni.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: