Founder Wdnsdy Azrul Ananda Tegaskan Bersepeda Tak Sekadar Gowes, Tapi Butuh Wawasan
Founder Wdnsdy Azrul Ananda menjadi bintang tamu Podcast Ngopi Bareng Hilmi Pramudya, Rabu malam 24 April 2024. rezza rizaldi / radartasik.com--
TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Azrul Ananda, Founder Wdnsdy, berbagi pengalaman, tips dan trik soal sepeda serta bersepeda saat menjadi bintang tamu dalam Podcast Ngopi Bareng Hilmi Pramudya, Rabu 24 April 2024 malam.
Menurut Azrul yang juga Presiden Persebaya ini, bersepeda bukanlah sekadar olahraga atau hobi yang sederhana. Tetapi perlu pengetahuan.
Dalam podcast tersebut, Azrul juga menerangkan bahwa hobi bersepeda akan sangat bermanfaat.
Namun setiap orang harus punya tujuan yang berbeda ketika menggeluti dunia sepeda dari mulai kesenangan, hidup sehat sampai dengan atlet. "Tapi yang jelas menyehatkan," paparnya.
BACA JUGA:Warga Kabupaten Pangandaran Minta Sungai Citonjong Dikeruk karena Pendangkalan
Ketika konsisten dan berkeinginan kuat, bersepeda juga membuat pola hidup menjadi lebih baik. Pasalnya bisa mengubah pola tidur, pola makan dan pola hidup yang lebih sehat lainnya.
“Misal biasanya tidur malam jadi lebih sore karena paginya mau bersepeda," terangnya.
Di samping itu, tambah Azrul, dia banyak mendapatkan koneksi dengan pesepeda-pesepeda lain, bahkan dari luar negeri.
Selain itu dia pun punya penilaian sendiri terhadap orang yang hobi bersepeda. “Orang kalau sudah jadi cyclist itu orang tahan banting,” tambahnya.
BACA JUGA:Pilkada 2024 Kabupaten Ciamis, PDI Perjuangan dan Demokrat Siap Bangun Koalisi Kemenangan Rakyat
Seiring berjalannya waktu menggeluti hobi sepeda, Azrul banyak mendapat wawasan. Pada prinsipnya, sepeda sebuah hobi yang sederhana jika ingin memberikan hasil yang baik.
Dia juga sempat menyinggung bahwa di Indonesia tak semua toko sepeda merupakan pengguna sepeda. Sehingga ditanya rekomendasi sepeda, tujuannya lebih agar sepedanya terjual.
“Jangan percaya sama orang yang sama sekali enggak sepedaan," sarannya.
Diakuinya saat awal menggunakan sepeda dia pun sering salah pilih karena belum memahami.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: