RESMI, Ini Jadwal dan Link Streaming Qatar vs Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024
Ini jadwal dan link streaming Qatar vs Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024.-rcti-
BACA JUGA: Lebih dari 8 Ribu Penumpang Naik Angkutan Umum dari Kabupaten Tasikmalaya, Arus Balik Lebaran 2024
Pelatih asal Korea Selatan itu menyampaikan pemain Timnas Indonesia U-23 mendapatkan pengalaman yang baik sehingga meningkatkan kepercayaan diri jelang melakoni laga perdana melawan Qatar.
Peningkatan performa anak asuh Shin Tae-yong itu tak lepas dari dua laga uji coba yang sudah dijalani yakni melawan Arab Saudi dan Uni Emirat Arab pada 5 dan 8 April 2024 lalu.
Shin Tae-yong menyatakan dua laga uji coba yang telah dijalani itu membantu skuad Garuda Muda semakin siap menghadapi tim-tim yang tergabung di Grup A.
Terkait dengan lawan yang akan dihadapi, Shin Tae-yong mengakui tim tuan rumah Qatar merupakan tim yang tangguh.
Apalagi kata, shin, Qatar sudah meraih juara Piala Asia di tahun 2019 dan 2023. "Saya rasa Qatar menjadi salah satu tim kuat di turnamen ini," tuturnya.
Dia menyampaikan telah memberikan motivasi kepada pemain Timnas Indonesia U-23 agar memiliki kepercayaan diri yang tinggi.
Dia berharap anak asuhnya mampu keluar dari tekanan dan mampu menunjukkan performa terbaik di laga perdana tersebut.
Setelah menghadapi Qatar, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Australia pada tanggal 18 April dan melawan Yordania 21 April 2024.
BACA JUGA: AMOLED 7 Inci Nokia Maze Pro 5G 2024 dan Dilengkapi Kamera 200MP Segini Harganya
Kita dukung dan doakan semoga Timnas Indonesia U-23 mampu melaju ke babak semifinal demi berpeluang lolos ke Olimpiade Paris 2024.
Untuk diketahui, tim yang menjadi juara, runner up dan peringkat ketiga di Piala Asia U-23 2024 berhak mendapatkan satu tiket ke Olimpiade Paris 2024.
Sementara itu, tim yang meraih posisi empat besar harus menjalani play off melawan peringkat keempat Piala Afrika U-23 2023.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: pssi