Jakarta - Malang Akan Gunakan KA Generasi Baru, Apa Keistimewaannya?

Jakarta - Malang Akan Gunakan KA Generasi Baru, Apa Keistimewaannya?

Jakarta - Malang akan gunakan KA generasi baru mulai Selasa 26 Maret 2024.-KAI-

Jakarta - Malang Akan Gunakan KA Generasi Baru, Apa Keistimewaannya?

JAKARTA, RADARTASIK.COMKereta Api Ekonomi Majapahit relasi Jakarta - Malang akan gunakan KA generasi baru.

Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation Majapahit relasi Malang - Pasarsenen beroperasi mulai Senin 25 Maret 2024. Relasi Pasarsenen - Malang beroperasi mulai Selasa 26 Maret 2024.

Dengan perubahan ini, kereta ekonomi lama masih berkapasitas 106 seat dengan formasi 3-2, saling berhadapan dan sandaran tegak lurus.

BACA JUGA: Apa Itu Sistem Antrean Tiket Kereta Api? Jika Kehabisan Tiket yang Diinginkan?

BACA JUGA: Junior Messias Mengaku Ibrahimovic Membujuknya Berhenti Menangis Usai Bobol Gawang Atletico Madrid

Sedangkan kereta ekonomi baru menjadi berkapasitas 80 seat dengan formasi 2-2 berhadapan atau tidak berhadapan sehingga leg room-nya menjadi lebih luas.

Jenis kursi kereta ekonomi baru juga sudah memakai tipe captain seat yang bisa diatur kemiringannya dan bisa disesuaikan searah laju kereta atau berhadapan sehingga pelanggan semakin nyaman saat bersandar.

Keunggulan lain kereta ekonomi baru adalah pintu masuk kereta dan pintu penghubung antarkereta sudah menggunakan sistem elektrik otomatis.

Hal ini akan semakin memudahkan penumpang dalam membuka ataupun menutup pintu tanpa mengeluarkan banyak energi. Suara aktivitas tutup maupun buka pintu menjadi lebih senyap.

BACA JUGA: Ade Sugianto-Cecep Nurul Yakin Jadi Kekuatan Besar Jika Bergabung Lagi dalam Jilid 2 di Pilkada Tasik 2024

BACA JUGA: PPP dan Demokrat Koalisi, Siapa Cawalkot serta Cawawalkot yang Diusungnya di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024?

VP Public Relations KAI Joni Martinus menjelaskan Passenger Information Display System (PIDS) yang tersedia di masing-masing kereta dapat menampilkan informasi stasiun terdekat dan suhu ruangan.

VP Public Relations KAI Joni Martinus menjelaskan PIDS membantu menciptakan pengalaman perjalanan yang lebih baik dan menyediakan informasi penting bagi penumpang selama perjalanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: