Mantap, Pesantren Al-Furqon Singaparna Boyong 15 Medali Olympicad VII 2024

Mantap, Pesantren Al-Furqon Singaparna Boyong 15 Medali Olympicad VII 2024

Suasana penganugerahan medali dalam Olympic Ahmad Dahlan ke-7 di Bandung, belum lama ini 8 Maret 2024. istimewa--

BACA JUGA:Konvoi Ugal-Ugalan di Tasikmalaya, Brimob Polda Jabar Ciduk 5 Berandalan Bermotor

Lalu cabang Ismu in Arabic MA Putra atas nama Fawaz Hilmi Fadillah serta cabang Al-Islam dan Kemuhammadiyahan dalam bahasa Inggris (Ismu in English) MTs Putri atas nama Rafani Zafira Nurkhalisa.

Sementara medali perak berhasil direbut dari cabang Best Practice Pengelolaan Sekolah atas nama Ustaz Muhammad Mabrudy, S.Pd., cabang News Reading MTs atas nama Nazwa Ba'da Ramadhan, dan cabang Musabaqah Hifzhil Quran MA Putra atas nama Alif Muhammad Shidiq.

Sedangkan medali perunggu berhasil dibawa pulang dari cabang LKTI MA atas nama Isra Fadilah Ahmad, cabang Kaligrafi MA atas nama Hilton Wigiyani, cabang Da'wah Digital MA atas nama Azka Ardina, Hilma Zahra Nurkholisah, dan Fitria Azka Ramadhani, dan cabang Ismu in English MA atas nama Giardiane Berma Rivaleria.

“Dengan perolehan 8 emas, 3 perak dan 4 perunggu ini menjadi suatu kebanggaan bagi Pesantren Muhammadiyah Al-Furqon karena dapat bersaing secara nasional bersama dengan sekolah Muhammadiyah lainnya," beber KH Uum.

BACA JUGA:Spesifikasi Gahar untuk Melibas Game Berat Xiaomi Redmi Note 13 Pro+

“Mudah-mudahan segala pencapaian pada OlympicAD VII 2024 ini dapat menjadi acuan agar setiap siswa Pesantren Muhammadiyah Al-Furqon dapat berkembang dan berprestasi sesuai dengan potensi yang dimiliki," harapnya.

OlympicAD VII 2024 resmi ditutup pada Jumat 8 Maret 2024 pukul 16.45 WIB. Acara penutupan digelar di Auditorium Universitas Muhammadiyah Bandung (UMB), dengan perolehan Juara Umum yang diraih oleh Kontingen Jawa Tengah. 

“Selamat kami ucapkan kepada seluruh peserta atas kemenangan dan perjuangannya. Semoga perjuangan ini tidak berhenti sampai di sini," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: