Debut untuk Inter Milan pada Usia 16 Tahun, Giuseppe Bergomi Dipanggil Beppe karena Sudah Kumisan
Giuseppe Bergomi-Tangkapan Layar Youtube-
RADARTASIK.COM - Tanggal 30 Januari 1980 merupakan hari istimewa bagi Giuseppe Bergomi, atau yang lebih dikenal dengan panggilan Beppe Bergomi.
Pada saat itu di Stadio Comunale, Bergomi melakoni debut untuk Inter Milan dalam laga sengit menghadapi Juventus di Coppa Italia pada usia enam belas tahun.
Bergomi masuk lapangan pada menit kedelapan belas di babak kedua, menggantikan Canuti dan laga ini seharusnya dimainkan pada 16 Januari 1980, tetapi ditunda karena salju.
Beberapa tahun setelahnya, Bergomi mengingat pertandingan Coppa Italia yang akhirnya berakhir 0-0 dan mengaku takjub namanya masuk dalam susunan pemain melawan Juventus.
BACA JUGA:Bagian Belakang Rumah Nenek Aah di Tasikmalaya Rusak Terbawa Longsor Setelah Diguyur Hujan Sejam
Bergomi menceritakan pada saat itu belum ada papan tulis yang menunjukkan nama pemain yang akan tampil dalam sebuah pertandingan.
Pelatih biasanya hanya meletakkan selembar kertas berisi catatan nama pemain yang akan tampil dan mengaku takjub namanya ada dalam daftar tersebut.
"Saya ingat bahwa Bersellini memberikan saya debut. Kami sedang berlatih, tidak ada papan tulis, dan dia meletakkan selembar kertas di atas meja dengan susunan pemain kami dan Juventus,” kenangnya.
“Saya melihatnya dengan takjub. Itu adalah kenangan yang sangat indah," ungkapnya.
BACA JUGA:Marc Klok Jawab Keraguan Bojan Hodak, Siap Dimainkan saat Persib Hadapi Persis Solo di Pekan ke-24
Hari itu jelas menjadi tanggal bersejarah untuk Inter Milan karena Bergomi kemudian hanya akan bermain untuk mereka sepanjang karirnya, ia meraih kesuksesan besar, termasuk kemenangan Piala Dunia 1982 bersama tim nasional.
Meskipun hanya satu kali meraih gelar Scudetto, Bergomi memenangkan tiga Piala UEFA, 1 Coppa Italia, dan 1 Supercoppa Italiana.
Prestasi yang patut dihormati, meskipun rekor 756 penampilan total kemudian dipecahkan beberapa tahun kemudian oleh Javier Zanetti, yang kini menjadi salah satu legenda dalam sejarah Inter.
Tentu saja, hasil imbang 0-0 di lapangan menyingkirkan Inter Milan, namun ada kenangan unik lainya karena Bergomi yang berusia enam belas tahun pada saat itu sudah memilki kumis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: