Tak Hanya Persib, PSIS Semarang Pecahkan Rekor di Kompetisi Liga 1, Mencatatkan 8 Kali Menang di Laga Kandang

Tak Hanya Persib, PSIS Semarang Pecahkan Rekor di Kompetisi Liga 1, Mencatatkan 8 Kali Menang di Laga Kandang

Tak hanya Persib, PSIS Semarang pecahkan rekor di kompetisi Liga 1, mencatatkan 8 kali menang di laga kandang.-psis-

Tak Hanya Persib, PSIS Semarang Pecahkan Rekor di Kompetisi Liga 1, Mencatatkan 8 Kali Menang di Laga Kandang 

SEMARANG, RADARTASIK.COM - PSIS Semarang berhasil memecahkan rekor 8 kali menang di laga kandang pada kompetisi Liga 1 2023/2024.

Rekor 8 kali menang di laga kandang di pecahkan PSIS Semarang setelah berhasil mengalahkan Persita Tangerang dengan skor telak 4-0 di Stadion Jatidiri, Semarang, Kamis 9 November 2023 kemarin.

Kemenangan atas Persita Tangerang di laga terakhir itu membuat PSIS Semarang menjadi salah satu tim Liga 1 yang memiliki keganasan ketika bermain di hadapan pendukungnya sendiri.

Dari 10 laga kandang yang telah dijalani PSIS Semarang, anak asuh Gilbert Agius itu telah mencatatkan 8 kali menang, 1 kali hasil imbang, dan 1 kali kalah.

BACA JUGA:Penjabat Wali Kota Tasikmalaya Luncurkan Bakul Tasik untuk Ringankan Beban Warga

Catatan apik di laga kandang tersebut membuat PSIS Semarang terus merangsek ke papan atas klasemen sementara Liga 1.

Hingga pekan ke-19 Liga 1, PSIS Semarang berada di peringkat ketiga klasemen sementara dengan perolehan 34 poin atau terpaut 4 angka dari pemuncak klasemen Borneo FC.

Komentar Gilbert Agius setelah PSIS Semarang menghajar Persita Tangerang 4 gol tanpa balas

Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius mengaku senang dengan performa anak asuhnya ketika berhadapan dengan Persita Tangerang.

BACA JUGA:Meski Akan Dibongkar, Minuman Keras Masih Ditemukan di Eks Terminal Cilembang Tasikmalaya

Gilbert Agius menyampaikan pujian kepada performa dan proses gol yang dicetak pemain PSIS Semarang ke gawang Persita Tangerang.

Menurut Gilbert Agius, PSIS Semarang beruntung bisa mencetak dua gol melalui tendangan bebas dari dua pemain yang berbeda.

"Hari ini PSIS Semarang cukup beruntung karena lahir 2 gol fantastis," ujar Gilbert Agius usai laga melawan Persita.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: