Dukung Rakyat Palestina, PSSI Perbolehkan Suporter Liga 1 Kibarkan Bendera Palestina di Stadion, Bobotoh Siap?

Dukung Rakyat Palestina, PSSI Perbolehkan Suporter Liga 1 Kibarkan Bendera Palestina di Stadion, Bobotoh Siap?

Dukung rakyat Palestina, PSSI perbolehkan suporter Liga 1 kibarkan bendera Palestina di stadion, Bobotoh siap?-pssi-

Dukung Rakyat Palestina, PSSI Perbolehkan Suporter Liga 1 Kibarkan Bendera Palestina di Stadion, Bobotoh Siap?

JAKARTA, RADARTASIK.COM – Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan PSSI telah berkoordinasi dengan FIFA terkait pengibaran bendera Palestina pada saat pertandingan sepak bola.

Erick Thohir menyampaikan bahwa bendera Palestina diperbolehkan dikibarkan pada kompetisi yang berada di bawah naungan FIFA, termasuk Liga 1.

Erick Thohir menjelaskan FIFA tidak mempermasalahkan pengibaran bendera Palestina di stadion sebagai simbol dukungan kemanusiaan dan perlindungan Hak Asasi Manusia (HAM).

Lebih lanjut, Erick Thohir menegaskan PSSI tidak melarang dan tidak akan memberikan sanksi kepada suporter yang mengibarkan bendera Palestina.

BACA JUGA:Bantuan Beras 10 Kg Dibagikan Mulai Januari 2024 juga Bantuan Penanganan Stunting

"FIFA menghargai kebebasan berekspresi. Apalagi, pada perlindungan HAM dan kemanusiaan," ujar Erick Thohir.

Ditanyakan terkait adanya isu yang beredar bahwa Komdis PSSI memberikan sanksi kepada Persiraja akibat mengibarkan bendera Palestina, Erick menegaskan hal itu merupakan disinformasi yang disebarkan oleh oknum tak bertanggung jawab.

Erick Thohir mengungkapkan sanksi yang diberikan kepada Persiraja bukanlah akibat berkibarnya bendera Palestina melainkan karena adanya suporter yang melakukan pitch invasion (terobos lapangan).

Namun, Erick Thohir melarang para suporter untuk melakukan pitch invasion apalagi PSSI menerapkan standar keamanan yang ketat agar tragedi Stadion Kanjuruhan tak terulang kembali.

BACA JUGA:PENGUMUMAN, Ada Open Recruitmen Patriot Desa Jawa Barat 2024, Ini Link Pendaftaran dan Kualifikasinya

Sama halnya dengan yang disampaikan Erick Thohir, Ketua Komite Hukum PSSI Ahmad Riyadh mengatakan pengibaran bendera Palestina pada saat pertandingan sepak bola bukanlah hal yang dilarang.

Ahmad Riyadh menegaskan PSSI tidak akan memberikan sanksi kepada suporter yang mengibarkan bendera Palestina.

Jika ada suporter yang mengibarkan bendera Palestina di stadion, Ahmad Riyadh mempersilahkan para suporter untuk menunjukkan solidaritasnya dari tribun stadion untuk kemerdekaan Palestina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: pssi