Sering Dijadikan Tempat Maksiat, Eks Terminal Cilembang Kota Tasikmalaya Segera Diratakan

Sering Dijadikan Tempat Maksiat, Eks Terminal Cilembang Kota Tasikmalaya Segera Diratakan

Bangunan eks Terminal Cilembang di Kota Tasikmalaya, Selasa 31 Oktober 2023. ujang nandar / radartasik.com--

Sering Dijadikan Tempat Maksiat, Eks Terminal Cilembang Kota Tasikmalaya Segera Diratakan

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Tasikmalaya, akan segera melakukan pembongkaran terhadap bangunan eks Terminal Cilembang, Kota Tasikmalaya.

Kepala Bidang Aset Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Tasikmalaya, Ayi Mulyana Herniwan membenarkan hal tersebut.

Kata dia, pembongkaran bangunan eks Terminal Cilembang itu akan segera dilaksanakan dalam waktu dekat ini. Hanya saja belum ada kesepakatan kapan pelaksanaannya.

BACA JUGA:Sering Dijadikan Tempat Maksiat, Warga Minta Eks Terminal Cilembang Kota Tasikmalaya Dibongkar

"Kita sudah melaksanakan inspeksi ke lapangan beberapa waktu lalu yang dilaksanakan dengan PUPR, Kesbangpol, dan Satpol PP," katanya kepada radartasik.com, Selasa 31 Oktober 2023.

Hasil dari Inspeksi itu ada beberapa opsi yang akan dilakukan oleh pemerintah untuk meminimalisir terjadinya penggunaan oleh orang yang tidak bertanggungjawab. 

Opsi itu yakni diratakan, tidak diratakan, diratakan tanpa memakai pagar, atau diratakan memakai pagar. 

"Saat ini tinggal melihat anggaran yang tersedia dan ada di PUPR untuk pengadaannya," terang dia.

BACA JUGA:Cara Persib Dapat Poin di Kandang Madura United Seperti Ini, Laga Klub Papan Atas Ini Diprediksi Akan Sengit

Saat inspeksi tersebut pihaknya tidak menemukan apa yang dikeluhkan oleh masyarakat sepeti penjualan minuman keras dan lain sebagainya. "Memang itu tidak ditemukan saat inspeksi," tambah dia.

Walaupun demikian dalam proses perataan dan pengadaan pagar tersebut juga memerlukan anggaran yang cukup besar. "Makanya itu terus dibahas terhadap opsi yang akan dilakukan," jelas Ayi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: