Cheka Virgowansyah : Menentukan Mimpi Kolektif Kunci Agar Kota Tasikmalaya Tidak Ketinggalan Kereta

Cheka Virgowansyah : Menentukan Mimpi Kolektif  Kunci  Agar Kota Tasikmalaya Tidak Ketinggalan Kereta

Dr. Cheka Virgowansyah yakin Mimpi kolektif masyarakat Kota Tasikmalaya akan mempercepat menuju kemajuan.-radartasik.com-

Hasilnya, Cheka mencoret 16.000 orang yang selama ini tercatat sebagai orang miskin. 

Selama bertahun-tahun mendapat hak orang miskin berupa bantuan sosial (bansos).

BACA JUGA:Susunan Pemain AC Milan vs Juventus: Yacine Adli Kembali Jadi Starter

Asumsinya, kalau selama 1 tahun dari 16.000 ribu orang itu menerima bansos Rp 2.000.000/orang, maka ada dana bansos tidak tepat sasaran sejumlah Rp32.0000.000.000.

Bukan jumlah uang sedikit itu. Kalau dialokasikan ke orang yang benar miskin dan selama ini tidak terdata dengan berbagai sebab, uang sejumlah itu akan sangat bermanfaat tentunya.

Hasil validasi data itu, pada Silaturahmi Mirosea Sarakan, Sabtu, 14 Oktober 2023, di hotel Metro, Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Tasikmalaya, mengumumkan data terbaru angka kemiskinan.

Kepala BPS Kota Tasikmalaya Bambang Pamungkas dengan gaya fun (gembira), membacakan data mutakhir tersebut.

BACA JUGA:MENARIK! Fitur Ninja 7 Hybrid, Manual Otomatis Tanpa Tuas Kopling

Berdasarkan data BPS angka kemiskinan Kota Tasikmalaya turun dari 12,72 % menjadi 11,53 % dengan indek penurunan.mencapai 9,06%.

Resmilah Kota Tasikmalaya lepas dari predikat memalukan sebagai daerah termiskin di Jawa Barat. 

Penurunan angka kemiskinan dengan indek terbaik di Jawa Barat dan nasional, membuat posisi Kota Tasikmalaya bergeser ke atas mengalahkan Kabupaten Indramayu dan Kabupaten Kuningan.

“Saya bisa tidur nyenyak,” begitu kata Cheka Virgowansyah mengungkapkan kegembiraannya atas capaian selama 1 tahun dirinya menjabat.

BACA JUGA:Rambut Zero Uban Walau Usia Sudah Lewat Setengah Abad, Dosen Unla Bandung Ini Membuka 2 Rahasianya

Dari data angka kemiskinan, kata Cheka, ini membuktikan ada hal-hal yang harus dibenahi untuk kemajuan Kota Tasikmalaya.

Cheka mempelajari dan membandingkan Kota Tasikmalaya khususnya, dan umumnya Tasikmalaya, peradabannya dibandingkan daerah asal Cheka di Sumatera, jauh lebih maju.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: