Persib Harus Waspada, Borneo FC Dapat Tambahan Amunisi Saat Lawan Persib, Ini Dua Pemain yang Bergabung

Persib Harus Waspada, Borneo FC Dapat Tambahan Amunisi Saat Lawan Persib, Ini Dua Pemain yang Bergabung

Persib harus waspada, Borneo FC dapat tambahan amunisi saat lawan Persib, ini dua pemain yang bergabung.-borneo fc-

Persib Harus Waspada, Borneo FC Dapat Tambahan Amunisi Saat Lawan Persib, Ini Dua Pemain yang Bergabung

SAMARINDA, RADARTASIK.COM - Borneo FC mendapat tambahan amunisi saat melawan Persib di pekan ke-16 Liga 1.

Jelang menghadapi Persib, dua pemain Borneo FC kembali bergabung setelah sempat mengalami masalah cedera.

Dua pemain yang akan memperkuat Borneo FC pada saat melawan Persib yaitu Kei Hirose dan Diego Michiels.

Kedua pemain Borneo FC tersebut berpeluang diturunkan pelatih Pieter Huistra pada saat melawan Persib di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu 21 Oktober 2023 malam.

BACA JUGA:Rekomendasi 10 Cincin Emas Semar Nusantara Terlaris dan Terpopuler

Pieter Huistra menyampaikan bahwa Kei Hirose dan Diego Michiels diperkirakan bisa tampil pada laga terdekat yakni melawan Persib.

Pada pertandingan terakhir melawan Arema FC, Kei Hirose dan Diego Michiels tidak diturunkan sang pelatih karena mengalami cedera.

Kei Hirose tidak diturunkan saat melawan Arema FC lantaran mengalami cedera saat melawan Madura United.

"Kei sudah ditangani oleh pelatih fisik. Tinggal dipulihkan agility dan speed-nya," ujar Pieter.

BACA JUGA:Kekurangan Air Bersih Terus Terjadi, 44.671 Jiwa Warga Kabupaten Tasikmalaya Terdampak

Pieter Huistra mengatakan jika Kei Hirose sudah mendapatkan lampu hijau dari pelatih fisik, maka dia bisa langsung bergabung untuk latihan bersama tim.

Sedangkan, Diego Michiels tidak diturunkan pelatih Pieter Huistra pada saat melawan Arema FC dan hanya disimpan di bangku cadangan.

Namun pada saat lawan Persib, Diego Michiels kemungkinan akan diturunkan untuk memperkuat lini belakang Borneo FC.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: