Anggota Binaan KOPMU-DT Dilatih Social Entreprenership Sebagai Solusi Pemberdayaan Ekonomi Perempuan

Anggota Binaan KOPMU-DT Dilatih Social Entreprenership Sebagai Solusi Pemberdayaan Ekonomi Perempuan

Anggota Binaan KOPMU-DT Dilatih Social Entreprenership Sebagai Solusi Pemberdayaan Ekonomi Perempuan.-Foto: istimewa-

Anggota Binaan KOPMU-DT Dilatih Social Entreprenership Sebagai Solusi Pemberdayaan Ekonomi Perempuan

TASIK, RADARTASIK.COM - Sejumlah anggota binaan KOPMU-DT dilatih untuk pemberdayaan ekonomi perempuan, pada Minggu 1 Oktober 2023 melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat yaitu pelatihan pembuatan dessert Bunga Telang di Kabupaten Tasikmalaya. 

Kegiatan ini sebagai rangkaian kegiatan pengabdian masyarakat dengan tema pemberdayaan ekonomi perempuan melalui social  entrepreneurship oleh tim pengabdian masyarakat Universitas Siliwangi dengan kolaborasi bersama Koperasi Pemberdayaan Umat Daarut Tauhid (KOPMU-DT) Tasikmalaya.

Tempat kegiatan di Desa Tanjung Sari, Kabupaten Tasikmalaya. Kegiatan ini didukung oleh Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian Masyarakat (DRTPM) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. 

BACA JUGA:Astagfirullah! Fenomena Panas Terik Berlangsung Hingga Oktober 2023, BMKG Ungkap Penyebabnya

Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pelatihan dan pembinaan bagi para penerima manfaat dan juga anggota binaan KOPMU-DT melalui empat rangkaian kegiatan.

Pertama pelatihan produksi tempe dan lilin aroma terapi dari minyak bekas (jelantah) yang telah dilakukan Bulan Agustus 2023, kemudian pelatihan pembuatan dessert Bunga Telang dan workshop manjemen usaha yang dilakukan Bulan Oktober 2023. 

Untuk pelatihan produksi tempe diberikan kepada 10 orang anggota Majelis Taklim An-Najah Sukaresik Kabupaten Tasikmalaya.

Kemudian pelatihan produksi lilin aroma terapi diikuti oleh 14 orang anggota Majelis Taklim Ar-Rahmah Sindangkasih Ciamis dan pelatihan pembuatan dessert Bunga Telang dilakukan pada 10 orang anggota Majelis Taklim Al-Istiqomah Sukaresik Kabupaten Tasikmalaya. 

BACA JUGA:Ambil Yuk Cashback OVO Points Senilai Rp100 Ribu, Caranya Cukup Transaksi Belanja di Merchant Partner Ini

Pelatihan dan pembinaan kepada ketiga kelompok Majelis Taklim ini bertujuan untuk menciptakan entrepreneur baru dan membekali para penerima manfaat untuk merintis usaha sesuai potensi pada wilayah masing-masing.

Sedangkan workshop terkait manajemen usaha dilakukan untuk pengembangan usaha dari anggota kelompok yang sudah berjalan dan akan diikuti oleh 50 orang peserta. 

Pengabdian masyarakat ini dilakukan oleh Hj. Heni Sukmawati, S.Ag., M.Pd dengan anggota Dr. Iwan Wisandani, SEI., M.Ag.; Fatimah Zahra Nasution, SE., M.A. dan Lu’liyatul Mutmainah, S.E., M.Si. selaku Dosen Universitas Siliwangi yang juga melibatkan para mahasiswa.

Selain memberikan pelatihan dan praktik langsung pembuatan dessert Bunga Telang kepada para anggota binaan, tim pengabdian juga memberikan materi pengetahuan umum terkait bunga telang dan manfaat dari kegiatan tersebut melalui modul.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: