Alami Patah Hidung, Alessio Romagnoli Diragukan Tampil Melawan AC Milan

Alami Patah Hidung, Alessio Romagnoli Diragukan Tampil Melawan AC Milan

Alsessio Romagnoli-Tangkapan Layar Instagram -

RADARTASIK.COM -  kabar buruk menimpa Lazio setelah Alessio Romagnoli diragukan tampil melawan AC Milan karena alami patah hidung.

Lazio secra resmi bahwa bek Alessio Romagnoli didiagnosis menderita patah hidung setelah bentrokan saat menang atas Torino 2-0.

Alessio Romagnoli bermain penuh 90 menit dalam kemenangan atas Torino di Stadion Olimpico, namun dibawa ke Rumah Sakit Internasional Paideia untuk menjalani tes dan hasil rontgen menunjukkan adanya patah tulang di hidungnya.

Cedera ini membuat peluang Romagnoli melawan AC Milan semakin tipsi dan san bek akan dipantau kondisinya setiap hari dan diharapkan masih bisa tampil dengan bantuan masker pelindung.

BACA JUGA:Mirip dengan Situasi di Chelsea, Jose Mourinho Dihantui Kutukan Tahun Ketiga Bersama AS Roma

Sementara itu, Noah Okafor dan Sportiello akan kembali menjadi penghuni bangku cadangan AC Milan sat menghadapi Lazio. 

Noah Okafor dan Sportiello akan digantikan oleh Mike Maignan dan Olivier Giroud dijadwalkan untuk tampil sejak awal saat menjamu Lazio di San Siro. 

AC Milan bertekad meraih tiga poin saat menjamu Lazio pada hari Sabtu, 30 September, pukul 23.00 WIB, dalam upaya mereka untuk terus mengejar Inter Milan di puncak klasemen. 

Kedua tim datang dengan mdal positif dengan meraih kemenangan dalam pertandingan terakhir mereka, dimana AC Milan mengalahkan Cagliari 3-1 dan Lazio menundukkan Torino 2-0.

BACA JUGA:Hebat, Persib Punya Striker Mantan Timnas Belanda, Melengkapi Duo Brasil: Ciro Alves dan David da Silva

Ada beberapa perubahan yang diantisipasi dalam susunan pemain Rossoneri saat menjamu Lazio. 

Mike Maignan akan kembali ke tim setelah absen dalam dua pertandingan terakhir akibat masalah otot ringan. Di samping itu, Davide Calabria kemungkinan akan tampil sejak menit pertama untuk menggantikan Alessandro Florenzi di posisi bek kanan. 

Dia akan berduet dengan Theo Hernandez di sisi kiri, sementara Fikayo Tomori dan Malick Thiaw akan menjadi pasangan di jantung pertahanan.

Di lini tengah, Ismael Bennacer akan bersaing dengan Yunus Musah untuk mendampingi Ruben Loftus-Cheek dan Tijani Reijnders. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: