Balotelli: Mourinho Tak Suka Taktik, Anda Tak Pernah Bisa Menyerangnya Karena Ia Punya Ide Permainan Sendiri

Balotelli: Mourinho Tak Suka Taktik, Anda Tak Pernah Bisa Menyerangnya Karena Ia Punya Ide Permainan Sendiri

Jose Mourinho-Tangkapan Layar Instagram @officiallasroma -

RADARTASIK.COM - Mario Balotelli mengatakan pelatih AS Roma, Jose Mourinho tak suka taktik, Anda tak pernah bisa menyerangnya karena ia punya ide permainan tersendiri, saat tampil di TVPlay. 

Striker bengal tersebut membahas hubungannya dengan Jose Mourinho yang pernah melatihnya saat di Inter Milan

Menurutnya, Mourinho tidak pernah tertarik membuat timnya bermain dengan penuh gaya karena ia tidak pernah menyukai taktik yang rumit.

"Mourinho tidak pernah menjadi pelatih dengan permainan hebat. Dia lebih karismatik, dia memberimu ketabahan dan kebencian yang kompetitif," kata Mario Balotelli.

BACA JUGA:8 Tips Cari Suami Bule, Amit-Amit Bernasib Digaet Bule Amerika Sadis Pembunuh Mertua!

"Dia punya ide sendiri tentang permainan, tapi dia tidak terlalu suka taktik. Mou memiliki karakter yang baik, dia spesial," paparnya. 

Balotelli mengakui ia mempunyai hubungan yang unik dengan Mourinho dan menegaskan Inter Milan di jamannya memiliki 25 pemain yang fenomenal.

"Dia membuatku tertawa terbahak-bahak. Ada juga bentrokan, tapi dia memotivasi Anda," akunya. 

"Dia mengeluarkan sisi terbaik dan terburuk dalam diri Anda. Inter tempat saya bermain adalah sebuah skuat yang terdiri dari 25 pemain fenomenal," terangnya.

BACA JUGA:Mario Balotelli: Jika Leao Mengalami Hari Buruk, Sulit Bagi AC Milan untuk Menang

Super Mario lalu menyinggung kiprah Mourinho bersama AS Roma yang saat ini banyak mendapat kritikan pedas setelah hasil yang kurang baik dalam lima laga pembuka di Serie A.

“Mourinho tiba di Roma dan memenangkan Liga Conference, tapi dia adalah pelatih yang selalu menang. Dan itu adalah sesuatu yang harus Anda miliki di dalam,” ujarnya. 

“Anda tidak bisa selalu menyerang Mourinho, dia tidak bisa diserang. Bahkan Mancini tidak menang seperti Mou,” tegasnya.

Terakhir, Balotelli membahas kemungkinan kembali ke Inter Milan setelah Marko Arnautovic cedera dan mengaku tidak akan bertahan lama bermain di Turki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: