Mircea Lucescu: Saya Berharap Inter Milan Menang, Tapi AC Milan lebih Kuat Setelah Menjual Sandro Tonali

Mircea Lucescu: Saya Berharap Inter Milan Menang, Tapi AC Milan lebih Kuat Setelah Menjual Sandro Tonali

ilustrasi Inter Milan vs AC Milan-Tangkapan Layar Instagram -

RADARTASIK.COM - Pelatih Dinamo Kiev, Mircea Lucescu mengatakan “Saya berharap Inter Milan menang, tetapi AC Milan kuat setelah menjual Sandro Tonali saat ditanya tentang Derby della Madonnina.

Saat diwawancarai oleh surat kabar Tuttosport, mantan pelatih Inter Milan ini memuji AC Milan yang berhasil membangun ulang timnya setelah ditinggal sosok penting seperti Maldini dan Tonali.

Namun, dalam derby pada 16 September mendatang, ia tentu saja menjagokan Inter Milan yang pernah dilatihnya.

"Pasti iya, ini adalah masalah perasaan. Saya harap mereka menang, tetapi saya sangat suka proyek Milan, yang menjual Tonali dan berhasil membangun kembali tim serta membuatnya lebih kompetitif dari tahun lalu,” kata Lucescu kepada Tuttosport.

BACA JUGA:Panduan Pinjaman KUR BRI 2023, Modal Usaha hingga Ratusan Juta Rupiah

“Saat ini, saya melihat kedua tim Milan berada satu tingkat di atas yang lainnya, tetapi kompetisi masih panjang," lanjutnya.

Di sisi lain, kapten AC Milan, Davide Calabria mengakui derby merupakan pertandingan yang sarat emosi dan penuh tantangan.

“Derby secara umum adalah emosi yang kuat, pertandingan yang penuh perasaan, di mana selalu menanti tantangan besar,” ucap Calabria.

“Saya berharap kedua tim memberikan segalanya dan ada rasa saling menghormati, derby selalu menjadi pertandingan besar,” jelasnya.

BACA JUGA:Derby Della Madonnina: Adu Tajam Oliver Giroud dan Lautaro Martinez

Calabria juga mengakui scudetto musim ini menjadi mimpi yang indah dan tak tahu bagaimana pertarungannya dengan Federico Dimarco akan berlangsung saat derby Milan nanti.

“Saya sekarang bermain sebagai gelandang, tetapi entah bagaimana kita akan bertemu,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: