Simak Spesifikasi Kawasaki All-New Eliminator 2024 yang Menambah Rasa Percaya Diri

Simak Spesifikasi Kawasaki All-New Eliminator 2024 yang Menambah Rasa Percaya Diri

Simak spesifikasi Kawasaki All-New Eliminator 2024 yang menambah rasa percaya diri pengendara.-kawasaki-motor.co.id-

Simak Spesifikasi Kawasaki All-New Eliminator 2024 yang Menambah Rasa Percaya Diri

RADARTASIK.COMSpesifikasi Kawasaki All-New Eliminator 2024 dapat membantu pengendara tambah rasa percaya diri ketika berada di jalanan.

Assist and Slipper Clutch Kawasaki All-New Eliminator 2024 menggunakan dua jenis cams (asstist cam dan slipper cam) untuk menggerakkan hub kopling dan plat operasi secara bersamaan atau terpisah.

Tekologi modern tersebut sebagai disematkan kepada Kawasaki All-New Eliminator 2024 berdasarkan feedback dari kegiatan balap.

BACA JUGA: Sambil Menunggu Penampakan Kawasaki Vulcan S 2024, Yuk Cek Kawasaki All-New Eliminator 2024

Dilansir laman resmi Kawasaki Motor, assist cam berfungsi sebagai mekanisme self-servo, menarik hub kopling dan mengoperasikan pelat bersamaan untuk mengompresi pelat kopling jika dalam operasi normal.

Sehingga, assist cam membuat total beban pegas kopling berkurang dan menghasilkan tuas kopling lebih ringan saat mengoperasikan kopling.


Slipper cam ikut berperan ketika pengereman engine yang berlebihan terjadi akibat penurunan gigi cepat atau penurunan gigi tidak disengaja serta memaksa hub kopling dan plat beroperasi terpisah.

Hal ini berfungsi untuk mengurangi tekanan pada pelat kopling dalam mengurangi torsi-belakang dan membantu mencegah ban belakang meloncat dan tergelincir.

BACA JUGA: AC Milan Arrigo Sacchi Membuat Pemain Nomor 10 Mati

Kawasaki All-New Eliminator 2024 juga dilengkapi teknologi canggih yang dapat menghubungkan pengendara dengan sepeda motor mereka secara nirkabel.

Pengendara dapat mengakses sejumlah fungsi instrumen dan meningkatkan pengalaman bermotor dengan menggunakan aplikasi smartphone Rideologi The APP.

Informasi kendaraan seperti odometer, pengukur bahan bakar, jadwal perawatan dan lain sebagainya dapat dilihat di smartphone.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait