Kisah Inspiratif dari Kota Banjar, Wujudkan Desa Digital Warga Bebas Internetan untuk Mencari Informasi

Kisah Inspiratif dari Kota Banjar, Wujudkan Desa Digital Warga Bebas Internetan untuk Mencari Informasi

Kisah Inspiratif warga di Desa Sukamukti Kecamatan Pataruman Kota Banjar saat memanfaatkan internet gratis di kantor desa.-Foto: anto sugiarto/radartasik.disway.id-

Kisah Inspiratif dari Kota Banjar, Wujudkan Desa Digital Warga Bebas Internetan untuk Mencari Informasi

KOTA BANJAR, RADARTASIK.COM - Internet dewasa ini sudah menjadi kebutuhan banyak orang. Tidak hanya di kota besar bahkan hingga ke pelosok desa pun Internet kini menjadi kebutuhan banyak orang.

Seperti Desa Digital di Kota Banjar yang kini menjadi kisah inspiratif untuk banyak orang.

Masyarakat Desa Sukamukti Kecamatan Pataruman bisa memanfaatkan fasilitas internet gratis milik desa maupun Dinas Komunikasi dan Informatika yang tersedia di kantor desa. 

BACA JUGA:DAM Ajak Komunitas Honda Genio dan Vario Bekasi Kunjungi GIIAS 2023

Fasilitas internet gratis tersebut disediakan diperuntukkan bagi masyarakat, mulai dari anak-anak, remaja bahkan dewasa sebgai perwujudan Desa Digita yang dibangun oleh Pemerintah Kota Banjar. 

Masyarakat sekitar kantor desa digital, memanfaatkan fasilitas internet gratis tersebut di saat  waktu senggang. Atau jika ada kegiatan di kantor desa.

Seperti yang dilakukan salah seorang warga dari Dusun Girimukti Desa Sukamukti, Endang Hidayat (55).

Saat radartasik.disway.id berkunjung, terlihat warga tengah duduk di depan Bumdes Desa Digital, sambil mengaktifkan wifi untuk berinternetan gratis yang telah tersedia.

BACA JUGA:Makin Bersinergi, BRI dan BRI-MI Luncurkan Reksadana Index Berbasis ESG 

Internet gratis di kantor Desa Sukamukti sebagai Desa Digital, sangat mudah diakses dan banyak dimanfaatkan warga, meskipun hanya sekedar browsing internet mencari bahan berita, menambah pengetahuan. 

"Internetan di kantor desa kalau kuota internet seluler habis," ucap Endang, Senin 14 Agustus 2023. 

Itu pun dilakukannya ketika benar-benar pulsa kuota internetnya habis baru lari ke kantor desa digital, untuk memanfaatkan fasilitas yang disediakan oleh pemerintah Kota Banjar. 

“Biasanya mencari informasi dan membaca berita online di HP. Internetan gratis di kantor desa sebetulnya jarang, bahkan bisa dihitung jari. Karena memang ketika mendesak saja,” ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: