Taman Uncal, Tempat Wisata Gratis di Bandung Selatan dengan Interaksi Rusa Totol yang Menarik

Taman Uncal, Tempat Wisata Gratis di Bandung Selatan dengan Interaksi Rusa Totol yang Menarik

Anak-anak bermain dan memberi makan rusa.--

Taman Uncal, Tempat Wisata Gratis di Bandung Selatan dengan Interaksi Rusa Totol yang Menarik

RADARTASIK.COM – Bagi warga Bandung selatan yang mencari tempat wisata gratis, Taman Uncal di kawasan Pemda Kabupaten Bandung adalah pilihan yang menarik.

Di Taman Uncal, pengunjung dapat berinteraksi langsung dengan belasan rusa totol yang ada di penangkaran rusa.

Tempat ini sangat cocok untuk diajak anak-anak bermain dan memberi makan rusa.

BACA JUGA: Rumah Karaoke Tasikmalaya yang Disegel Satpol PP Ternyata Tak Disewakan dan Digunakan Pribadi

BACA JUGA: TERHARU dan Respek, Pemain Bali United Ini Kembali Cetak Gol Setelah Lima Tahun, Ternyata Ini Alasannya

Para pengunjung tidak perlu khawatir karena kandang satwa ini sudah aman bagi anak-anak, dilengkapi dengan kawat besi yang menghalangi rusa-rusa dari keluar.

Selain itu, para pengunjung tidak perlu membawa pakan hewan dari luar, karena di Taman Uncal sudah ada penjual sayuran seperti wortel dan kangkung yang bisa dibeli seharga Rp 2 ribu.

Beberapa pengunjung, seperti Tia dan Kirana, merekomendasikan Taman Uncal sebagai tempat wisata yang menyenangkan bagi anak-anak. 

Tempat ini nyaman, adem, dan tenang karena masih banyak pohon rindang di sekitar area.

BACA JUGA: Kenapa Thomas Doll Tak Puas Permainan Persija di Babak Kedua Lawan Persebaya? Ini Penyebabnya

BACA JUGA: Pembuang Bayi di Irigasi Sukarame, Tasikmalaya, Ternyata Seorang Mahasiswi

Rusa-rusa totol yang ada di Taman Uncal berasal dari penangkaran rusa Istana Bogor dan ditangkarkan kembali di Komplek Pemkab Bandung yang dikelola oleh Dinas Pertanian Kabupaten Bandung. 

Jumlah rusa-rusa tersebut terus berkembang biak, sehingga pengunjung dapat menikmati keberadaan mereka dalam jumlah yang cukup banyak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: